Sejarah Penamaan Nama Kereta Api Indonesia, dari Hewan hingga Sungai

Sabtu, 09 Juli 2022 - 13:44 WIB
loading...
A A A
Tokoh populer yang dijadikan nama Kereta api ini berasal dari tokoh bersejarah, pendekar maupun dari pewayangan. Diantaranya adalah KA Kamandaka, KA Ajisaka, KA Kalijaga, KA Kiansantang, KA Siliwangi dan KA Joko Tingkir.

4. Berdasar Nama Gunung

Kata Argo pada nama kereta api seperti Argo Bromo ternyata memiliki arti atau kata lain dari gunung, nama ini berasal dari bahasa Jawa Kuno. Nama gunung ini biasanya digunakan untuk kereta eksekutif.

Misalnya seperti, Argo Sindoro, Argo Muria, Argo Parahyangan, Argo Lawu, Argo Bromo, Argo Wilis, Argo Jati. Namun ada juga nama gunung yang tidak dijadikan kereta eksekutif, seperti KA Krakatau dan KA Ciremai.

Baca juga : Penumpang Sepi, Kereta Api Argo Parahyangan Operasionalnya Dihentikan Lagi

5. Berdasar Sejarah Kota yang Dilewati

Nama kereta api yang satu ini berasal dari sejarah daerah misalnya seperti KA Kartajaya yang merupakan nama raja di Kerajaan Kediri, KA Sritanjung yang merupakan cerita rakyat asal Banyuwangi. KA Tawanggalun juga mengambil legenda Banyuwangi.

Nama KA Gajayana adalah kerajaan yang ada di Malang, KA Kahuripan yang merupakan Ibu Kota Kerajaan Airlangga, KA Tegalarum merupakan makam Amangkurat. Nama kereta api lainnya adalah Sawunggalih nama lain daerah Kutoarjo zaman dulu. Adapula Senja Singosari, Rapih Dhoho, Pasunda dan Panataran.
(bim)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1182 seconds (0.1#10.140)