Belasan Pedagang Positif COVID-19, Tiga Pasar di Pulogadung Bakal Ditutup

Kamis, 25 Juni 2020 - 07:05 WIB
loading...
Belasan Pedagang Positif...
Sebanyak tiga pasar di Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur bakal ditutup sementara selama tiga hari. Penutupan itu dilakukan terhitung sejak Kamis 25 Juni 2020. Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Sebanyak tiga pasar di Kecamatan Pulog a dung, Jakarta Timur bakal ditutup sementara selama tiga hari. Penutupan itu dilakukan terhitung sejak Kamis 25 Juni 2020.

Camat Pulogadung, Bambang Pangestu mengatakan tiga pasar yang akan ditutup adalah Pasar Enjo, Pasar Rawamangun dan Pasar Ampera. Penutupan pasar tersebut berdasarkan atas adanya temuan sejumlah pedagang pasar terkena COVID-19. (Baca juga: Rapid Tes di Pasar Lama Cikarang, Sopir Barang dan Juru Parkir Reaktif Covid-19)

"Iya betul (ditutup)," ujar Bambang saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (24/6/2020).

Lebih lanjut, Bambang menegaskan bahwa pihaknya akan segara melakukan penyemprotan disinfektan di tiga pasar tersebut. "Besok rencananya akan kami lakukan penyemprotan disinfektan di tiga pasar tersebut," katanya.

Sebelumnya, sebanyak 10 pedagang di Pasar Enjo dan dua pedagang kaki lima teridentifikasi positif COVID-19 dalam pemeriksaan swab test yang dilakukan pada Selasa 16 Juni 2020. Kemudian satu pedagang di Pasar Ampera, lalu satu pedagang di Pasar Rawamangun dinyatakan positif COVID-19. (Baca juga: Data Corona 24 Juni 2020: 49.009 Positif, 19.658 Sembuh, dan 2.573 Meninggal)
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1891 seconds (0.1#10.140)