Sambangi Wali Kota Bekasi, PLN Sosialisasi Pembayaran Rekening Listrik Tepat Waktu

Selasa, 23 Juni 2020 - 18:55 WIB
loading...
Sambangi Wali Kota Bekasi, PLN Sosialisasi Pembayaran Rekening Listrik Tepat Waktu
Manajeman PT PLN UP3 Bekasi melakukan pertemuan dengan Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi untuk sosialisasi pembayran rekening tepat waktu.Foto/Istimewa
A A A
BEKASI - Perusahaan Listrik Negara (PLN) Unit Pelayanan Pelanggan (UP3) Bekasi mensosialisasikan pembayaran rekening listrik tepat waktu. PLN pun membuka posko pengaduan tambahan di setiap unit layanan di wilayah kerjanya.

Sosialisasi ini dilakukan dengan kunjungan jajaran manajemen PLN dan audiensi dengan Wali Kota Bekasi , Rahmat Effendi di Kantor Pemerintahan Kota Bekasi, Selasa (23/6/2020) siang. Manager PT PLN UP3 Bekasi, Ririn Rachmawardini mengatakan, agenda kunjungan kerja ini dalam rangka mempererat tali silaturahmi antara PLN dengan Pemkot Bekasi.

"Kami juga audiensi soal pembayaran listrik tepat waktu dan upaya membuka posko pengaduan di unit layanan," kata Ririn pada Selasa (23/6/2020). Menurut dia, koordinasi antara PLN dengan Pemkot Bekasi sudah terjalin sangat baik, terlebih kerja sama dan koordinasi dalam hal kelistrikan.

"Kita sangat apresiasi terhadap jajaran pemerintah yang selama ini rutin dan tepat waktu melakukan pelunasan tagihan listrik," ujarnya. Ririn menjelaskan, dengan masyarakat Kota Bekasi membayar listrik tepat waktu juga dapat memberi kontribusi dalam pembangunan Kota Bekasi.

Sehingga, lanjut dia, PLN sangat siap untuk memberikan kontribusi yang nyata untuk kemajuan pembangunan Kota Bekasi.
Untuk itu, pelayanan kelistrikan terus dioptimalkan, meskipun dalam dua bulan terakhir yakni, Mei dan Juni sempat terjadi padam akibat gangguan dari Arku (kerangka layang- layang) menyentuh kabel SUTM (Saluran Udara Tegangan Menengah) mencapai 18 kali.

Namun, petugas PLN langsung upaya preventif untuk mencegah kejadian tersebut dengan cara melakukan patroli keliling menggunakan mobil berpengeras suara untuk imbauan dilarang bermain layang layang di dekat zona right of way jaringan kepada masyarakat.

"Mobil patroli ini keliling ke wilayah yang sering terjadi gangguan dan bekerja sama dengan tim kelurahan dan kecamatan setempat seperti yang kemarin dilakukan di wilayah kerja PLN Babelan," ungkapnya. (Baca: 97% Warga Kabupaten Bekasi Terdampak COVID-19 Terima BLT Desa)

Wilayah Babelan masih merupakan wilayah kerja PLN UP3 Bekasi. Sementara untuk pelunasan tagihan listrik pelanggan Bekasi sampai dengan lewat batas akhir pembayaran baru 88% pelanggan yang melakukan pembayaran. "Masih terdapat 12% pelanggan yang belum melakukan pembayaran tepat waktu," tegasnya.

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi mengatakan, pemerintah daerah selalu memberikan motivasi dan menjadi contoh kepada masyarakat, untuk bayar listrik tepat waktu. Bahkan, pemerintah sangat hati-hati, jangan sampai ada tunggakan pembayaran listrik di pemerintahan.

"Kita (pemerintah) selalu tepat waktu membayar listrik, jika sampai ada tunggakan pastinya sangat berpengaruh terhadap kontribusi pembangunan di Kota Bekasi," ucapnya. Untuk itu, Rahmat mengimbau masyarakat membayar listrik tepat waktu yakni sebelum tanggal 20 setiap bulannya.

Sementara masyarakat yang ingin mendapat informasi secara langsung dapat datang langsung ke kantor Unit Layanan terdekat atau dapat melalui kanal pengaduan Contact Center PLN (kode area) 123, Twitter @pln_123, FB PLN 123, IG @pln123_official dan email pln123@pln.co.id.
(hab)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1610 seconds (0.1#10.140)