Pemudik Bermotor Mulai Mendominasi Arus Mudik di Bekasi Menuju Pantura

Selasa, 26 April 2022 - 16:36 WIB
loading...
Pemudik Bermotor Mulai Mendominasi Arus Mudik di Bekasi Menuju Pantura
Pemudik mengendarai sepeda motor mulai mendominasi perjalanan mudik di jalanan Kota Bekasi menuju Pantura Jawa, Selasa (26/4/2022). Foto: Dok SINDOnews
A A A
BEKASI - Pemudik mengendarai sepeda motor mulai mendominasi perjalanan mudik di jalanan Kota Bekasi menuju Pantura Jawa, Selasa (26/4/2022). Mereka membawa barang bawaan di kendaraannya.

"Kelihatan dari banyaknya motor dan yang kedua lihat orang mudik itu banyak gembolan-gembolannya (barang-barang bawaan)," kata Kasat Lantas Polres Metro Bekasi AKBP Agung Pitoyo, Selasa (26/4/2022).
Baca juga: Curi Start, Sejumlah Pemudik Lebaran Melintasi Jalur Pantura Bekasi

Menurut dia, tercatat volume kendaraan yang melintas di Kota Bekasi meningkat hingga 15 persen. Hal ini lantaran Kota Bekasi menjadi salah satu tempat perlintasan menuju arah Jawa. "Kalau di sini (Kota Bekasi) peningkatan dari kemarin paling baru 15 persen," ujarnya.

Angka tersebut bukanlah representasi yang sangat tepat. Sebab, pengamatan yang dilakukan hanya berupa pengamatan pandangan mata. "Kita tidak bisa ambil secara rinci kecuali kendaraan masuk tol kan bisa terdata," ucapnya.

Dia belum bisa memprediksi puncak kenaikan volume kendaraan di Kota Bekasi. Menurutnya, masih dibutuhkan beberapa hari untuk melakukan pengamatan terkait volume kendaraan.
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1598 seconds (0.1#10.140)