Tinjau Pasar Induk Kramat Jati, Wagub DKI: Segera Kita Renovasi

Jum'at, 11 Februari 2022 - 15:48 WIB
loading...
Tinjau Pasar Induk Kramat...
Wagub DKI Ahmad Riza Patria meninjau Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur. Foto/SINDOnews/Okto Rizki Alpino
A A A
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meninjau Pasar Induk Kramat Jati, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur pada Jumat (11/2/2022). Dalam tinjauannya, Ariza melihat-lihat kios para pedagang yang akan direnovasi.

”Kita berdiskusi dengan para pedagang agar bangunan ini lebih tertata, lebih adil. Keinginan dari pasar kan ingin segera direnovasi, diperbaiki, direvitalisasi,” kata Ariza di Jakarta Timur, Jumat (11/2/2022).

Dia menyatakan dalam waktu dekat Pemprov DKI Jakarta bakal merevitalisasi Pasar Induk Kramat Jati yang dikelola PD Pasar Jaya agar lebih nyaman bagi pedagang dan pembeli.

Riza memastikan, proses revitalisasi yang dilakukan tanpa menggangu aktivitas jual beli, artinya para pedagang Pasar Induk Kramat Jati tidak akan direlokasi selama proses revitalisasi.

”Jadi bukan dipindah seperti kita membangun di Pasar Senen, seperti di Pasar Benhil (Bendungan Hilir), tidak. Tetap, mereka (pedagang) tetap berdagang di sini,” ujarnya.

Dirut PD Pasar Jaya Arief Nasrudin menuturkan pihaknya dalam proses sosialisasi revitalisasi kepada para pedagang dan pembeli Pasar Induk Kramat Jati.

”Kami di sini ingin memastikan supaya pedagang existing itu tetap dengan layoutnya, tetap di situ. Kita hanya menertibkan koridor-koridor yang seharusnya tidak digunakan (berdagang),” tutur Arief.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3388 seconds (0.1#10.140)