Dukung Prokes saat PTM, MNC Peduli Bagikan Hand Sanitizer dan Masker di SDN Cikini 01 Pagi

Kamis, 27 Januari 2022 - 12:52 WIB
loading...
Dukung Prokes saat PTM,...
MNC Peduli menyalurkan hand sanitizer, masker, dan sabun cuci tangan di SDN Cikini 01 Pagi, jakarta Pusat, Kamis (27/1/2022). Foto: MPI/Bachtiar Rojab
A A A
JAKARTA - Untuk mendukung protokol kesehatan aktivitas belajar mengajar di saat pandemi Covid-19, MNC Peduli menyalurkan hand sanitizer, masker , dan sabun cuci tangan di SDN Cikini 01 Pagi, Jakarta Pusat, Kamis (27/1/2022).

Head of CSR MNC Group Tengku Havid mengatakan, ini merupakan upaya MNC Peduli dalam menekan penyebaran Covid-19 di lingkungan sekolah. “Kami berharap dengan PTM anak-anak dapat mengejar ketinggalannya, tapi tentunya kita tidak boleh mengabaikan protokol kesehatan dalam proses belajar mengajar,” ujarnya, Kamis (27/1/2022).
Baca juga: Ikut Pemeriksaan Mata Gratis MNC Peduli, Peserta Ini Khawatir Kondisi Kesehatan Matanya

SDN Cikini 01 Pagi juga telah menerapkan protokol kesehatan ketat kepada tenaga pengajar dan para murid dengan wajib menggunakan masker, menyediakan hand sanitizer, serta tempat cuci tangan di setiap sudut kelas dan lorong sekolah.

"Kami berterima kasih kepada MNC Peduli karena telah memberikan bantuan beserta dukungan karena memang di sini kami selalu menjaga protokol kesehatan agar sekolah kami terjaga dan bisa melakukan kegiatan dengan baik," kata Kepala SDN Cikini 01 Pagi Bestiana Manihuruk.
Baca juga: Gandeng Kasoem Vision Care, MNC Peduli Gelar Pemeriksaan Mata Gratis

MNC Peduli merupakan wadah kegiatan sosial dari MNC Group dan seluruh unit usaha yang terafiliasi. Dalam menjalankan visi-misi, #mncpeduli melaksanakan kegiatan sosial untuk membantu masyarakat khususnya prasejahtera dan terdampak bencana.

Tiga pilar utama yang dijalankan yaitu sosial, kemanusiaan, dan keagamaan, termasuk di dalamnya yang terkait dengan pendidikan, lingkungan, serta pembangunan infrastruktur. Simak pula aktivitas dan inspirasi kepedulian serta solidaritas yang diusung MNC Peduli di website mncpeduli.org.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0982 seconds (0.1#10.140)