Sapma Pemuda Pancasila Acungi Jempol Penggerebekan Sarang Narkoba Kampung Bahari

Kamis, 23 Desember 2021 - 18:23 WIB
loading...
Sapma Pemuda Pancasila...
Polisi menggerebek sarang narkoba di Kampung Bahari, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (22/12/2021). Foto: SINDOnews/Yohannes Tobing
A A A
JAKARTA - Polisi menggerebek sarang narkoba di Kampung Bahari , Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (22/12/2021). Sejumlah orang ditangkap berikut beberapa alat bukti sabu dan alat isap sabu.

Atas penggerebekan ini, Sapma Pemuda Pancasila mengacungi jempol Ditresnarkoba Polda Metro Jaya dan Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Utara.
Baca juga: Polisi Gerebek Sarang Narkoba Kampung Bahari Tanjung Priok

Menurut Bendahara Umum Sapma Pemuda Pancasila Deka Suryanegara, narkoba adalah musuh bersama dan wajib diperangi untuk menyelamatkan generasi muda penerus bangsa. “Saya apresiasi Ditresnarkoba Polda Metro Jaya dan Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Utara yang berani membubarkan sarang narkoba yang sudah lama menjadi rahasia umum terkait peredaran narkoba di dalamnya," ujarnya, Kamis (23/12/2021).

Dia mengatakan, Sapma Pemuda Pancasila siap menjadi bagian dari mitra dalam membantu memerangi narkoba di Indonesia. "Kami apresiasi Kasat Narkoba Polres Jakarta Utara yang baru Kompol Singgih Hermawan yang sudah berani berkomitmen penuh memberantas peredaran narkotika. Meskipun belum genap 1 bulan menduduki posisinya," ucapnya.
Baca juga: Polisi Tangkap 27 Orang Hasil Penggerebekan Kampung Bahari Tanjung Priok
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2324 seconds (0.1#10.140)