Mencari Kekayaan Cara Pintas, Menikah dengan Jin di Gunung Salak

Senin, 13 Desember 2021 - 11:39 WIB
loading...
A A A
Dalam kondisi duduk, doa-doa pernikahan dan kalimat syahadat tak lupa diucapkan sebagai penanda bahwa jin itu muslim. Pengantin pria juga wajib menyebutkan pengantin perempuan jin dengan benar agar pernikahan berjalan dengan sah. Konon pria atau wanita yang berhasil menikah dengan jin bisa melakukan hubungan badan meskipun melalui mimpi dengan sukma yang dibawa ke alam jin.

Bahkan mereka juga bisa dikaruniai anak dari hubungannya dengan jin tersebut. Tak lama, dalam kurun waktu satu bulan secara tak terduga kekayaan akan menghampiri siapapun yang melakukan ritual ini, entah menjadi penglaris bisnis agar usaha maju maupun mendapatkan panggilan kerja.

Para pelaku pesugihan jenis ini juga wajib melakukan puasa dan sesajen untuk mempertahankan hartanya. Jika tidak, kekayaan akan begitu saja lenyap dan membuat sang istri jin marah sebab jin memiliki perasaan rasa sayang ketika dia dinikahkan dengan manusia. Oleh sebab itu, tak jarang jin tidak membolehkan kekasihnya (manusia) untuk memiliki hubungan dengan wanita lain.

Jin akan sangat protektif bahkan jika sang manusia bujang, auranya akan dicabut dan mereka akan sulit mendapatkan jodoh.

MG08-Lorenza Ferary
(hab)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1416 seconds (0.1#10.140)