Pertama, Depok Distribusikan 1.680 Vial Vaksin AstraZeneca

Jum'at, 06 Agustus 2021 - 06:15 WIB
loading...
Pertama, Depok Distribusikan...
Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok, Novarita menyebutkan, pihaknya telah mendistribusikan sebanyak 1.680 vial/ampul vaksin COVID-19 AstraZeneca ke 33 fasilitas kesehatan. Ilustrasi/Dok/SINDOnews
A A A
DEPOK - Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok , Novarita menyebutkan, pihaknya telah mendistribusikan sebanyak 1.680 vial/ampul vaksin COVID-19 AstraZeneca ke 33 fasilitas kesehatan (faskes) di Kota Depok. Vaksin AstraZeneca merupakan kali pertama di Depok dan diserahkan kepada faskes masing-masing.

"Vaksin sudah didistribusikan merek AstraZeneca sebanyak 1.680 vial," kata Novarita saat dihubungi MNC Portal, Jumat (6/8/2021). (Baca juga; Bekasi Siapkan 49.000 Dosis AstraZeneca untuk Pelaku Usaha dan UMKM )

Distribusi vaksin AstraZeneca dilakukan melalui Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Farmasi Kota Depok ke 33 faskes. Dari 33 faskes tersebut diberikan kepada 32 Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas dan satu Rumah Sakit (RS). (Baca juga; Aman, Vaksin AstraZeneca Tak Sebabkan Pembekuan Darah )

Vaksiniasi Mark AstraZeneca merupakan kali pertama di Depok. Proses vaksiniasi diserahkan kepada faskes masing-masing sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. "(Proses vaksinasi) Bergantung pada jadwal setiap puskesmas," jelasnya.

Kepala UPTD Farmasi Kota Depok, Mutmainah Indriyati selaku penanggungjawab distribusi mengatakan, distribusi vaksin AstraZeneca telah selesai pada 4-5 Agustus 2011. “Logistik selalu disuplai dari Dinkes Provinsi Jawa Barat maupun Kementerian Kesehatan, untuk saat ini kami mendapat suplai vaksin dengan merek AstraZeneca,” ungkapnya.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1729 seconds (0.1#10.140)