25 Pedagang Positif Covid-19, Pasar Kelapa Dua Tangerang Di-lockdown

Minggu, 13 Juni 2021 - 20:23 WIB
loading...
25 Pedagang Positif...
Pasar Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, di-lockdown. Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
TANGERANG - Sebanyak 25 pedagang Pasar Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, positif Covid-19 . Untuk mencegah terjadinya penularan lebih luas, pasar pun di-lockdown.

Hal ini dibenarkan Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Tangerang Hendra Tarmizi. Kata dia, masih belum diketahui dari mana para pedagang itu terpapar Covid-19.

"Belum jelas, terlalu banyak kegiatan," kata Hendra kepada SINDOnews, Minggu (13/6/2021).

Dilanjutkan dia, para pe dagang itu dinyatakan positif Covid-19 setelah menjalani tes Polymerase Chain Reaction (PCR). Dari total sekira 175 pedagang, 25 dinyatakan positif.

"Testing saja untuk kewaspadaan. Iya, ada 25 yang positif, dari 175 pedagang," ungkapnya.

Para pedagang yang dinyatakan positif, lalu diisolasi di Hotel Yasmin. Dari total 25 pedagang, hanya beberapa yang diisolasi di Hotel Yasmin. Selebihnya, isolasi mandiri.

"Dites PCR. Isolasi di Yasmin dan sebagian di rumah yang memang bisa isolasi di rumah. Iya, pasar di lockdown sementara, dari Senin sampai dengan Rabu," pungkas Hendra.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2283 seconds (0.1#10.140)