Polsek Senen Gelar Vaksinasi Massal dan Pemberian Bantuan Sosial di Kampung Tangguh Jaya Paseban

Minggu, 11 April 2021 - 14:18 WIB
loading...
Polsek Senen Gelar Vaksinasi...
Polsek Senen, Jakarta Pusat menggelar vaksinasi massal bagi lansia dan pemberian bantuan sosial di Kampung Tangguh Jaya RW.05 Jalan Salemba Bluntas RT 12/05 Kelurahan Paseban, Senen, Jakarta Pusat.Foto/SINDOnews/Komaruddin Bagja Arjawinangun
A A A
JAKARTA - Polsek Senen, Jakarta Pusat menggelar vaksinasi massal bagi lansia dan pemberian bantuan sosial di Kampung Tangguh Jaya RW.05 Jalan Salemba Bluntas RT 12/05 Kelurahan Paseban, Senen, Jakarta Pusat . Kegiatan tersebut bekerjasama dengan Yayasan Budha TzuChi Indonesia dan beberapa organisasi lain.

"Jadi acaranya kami melaunching vaksinasi massal yang diprioritaskan untuk Lansia dan Bantuan sosial dari Yayasan Budha Tzu CHi," ungkap Kapolsek Senen Kompol Ewo Samono di Jakarta, Minggu (11/4/2021). Total bantuan yang diberikan kepada warga sejumlah 500 kilogram beras.

"Warga lansia yang divaksin juga mendapat sembako," ujarnya. Baca: Jelang Ramadhan Pasar Tanah Abang Dipadati Pengunjung, Kasatpol PP: Perketat Prokes

Selain vaksin dan pemberian sembako, pihaknya juga menyerahkan bantuan masker serta alat pendukung protokol kesehatan lainnya."Ada juga masker dan lainnya. Kami juga terus mengingatkan agar warga tetap menjaga protokol kesehatan meskipun sudah mendapatkan vaksinasi," ucap Ewo.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1267 seconds (0.1#10.140)