Antrean Jak Lingko Bikin Macet Tanah Abang

Rabu, 17 Februari 2021 - 16:05 WIB
loading...
Antrean Jak Lingko Bikin...
Antrean mikrolet Jak Lingko di stasiun Tanah Abang membuat lalu lintas di sana macet. Arus lalu lintas tersendat lantaran banyaknya kendaraan yang terparkir. SINDOnews/Yan Yusuf
A A A
JAKARTA - Antrean mikrolet Jak Lingko di stasiun Tanah Abang membuat lalu lintas di sana macet . Arus lalu lintas tersendat lantaran banyaknya kendaraan yang terparkir.

Pantauan di lokasi, adanya mikrolet yang terparkir membuat fly over jatibaru macet. Dua ruas jalan yang ada di jalur itu kini tak lagi berfungsi normal, karena satu ruas jalur digunakan untuk Jak Lingko yang ngetem.

“Harusnya jalur kepakai semua,” keluh Yuli, 34, pengendara di lokasi, Rabu (17/2/2021). (Baca juga; Pemkot Jakut Tambah Layanan Jak Lingko 88, Lintasi Tanjung Priok-Pademangan )

Di jalanan itu juga, jalanan tampak merayap, antrean mengular hingga ke perbatasan Tanah Abang - Palmerah. Banyak pengendara yang kesal melampiaskan dengan membunyikan klakson.

“Ini setiap hari begini,” tutupnya. (Baca juga; Hore… Jakarta Bukan Lagi Kota Termacet di Dunia, Kok Netizen Rame Lagi )
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1694 seconds (0.1#10.140)