Jejak Kebaikan Syekh Ali Jaber: Renovasi Rumah Warga Terdampak Corona

Jum'at, 05 Februari 2021 - 07:38 WIB
loading...
A A A
"Bisa tahu darimana ini," tanya Arie Untung.

"Anak saya disekolahnya, Bu Iin bilang tolong cariin warga yang benar-benae terdampak corona, yang tidak mampu, terus Syekh datang," ujar ibu pemilik rumah.

"Lalu kesan ibu ke Syekh," tanya Arie Untung lagi.

"Luar biasa, baiknya semoga diterima amal ibadahnya. Surga sudah menanti kebaikannya biar dibalas sama Allah," jawab ibu itu.

Dalam tayangan video itupun mengulas soal kedatangan Syekh Ali Jaber kerumah tersebut sebelum meninggal dunia. Ketika itu, Syekh Ali tampak bersimpati melihat kondisi rumah warga itu.

Bahkan, Dia sempat menggendong dan memangku anak-anak kecil dari ibu pemilik rumah tersebut. Sebelum pergi dari rumah itu, Syekh Ali memang berjanji ingin membantu merenovasi bangunan tersebut.

"Insya Allah datang lagi kami bantu Insya Allah perbaiki rumah ini biar lebih nyaman, Assalamualaikum," kata Syekh Ali Jaber dalam ulasan video ketika dirinya menyambangi rumah tersebut.

Kini, rumah yang direnovasi tersebut sudah jauh lebih laik dari sebelumnya. Sejurus kemudian, seluruh konstruksi bangunan rumah itupun diperbaiki agar dapat menjadi tempat berlindung keluarga tersebut.

"Alhamdulillah kami sekarang pergi ziarah Syekh Ali. Semoga di hari spesial, beliau supaya tenang di taman daripada taman taman surga," ujar Al Hasan mengakhiri kunjungannya.
(wib)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1501 seconds (0.1#10.140)