Dilengkapi Fasilitas Keren, Pasien Covid-19 di Tangsel Akan Dirawat di Tenda Glamping

Jum'at, 08 Januari 2021 - 16:38 WIB
loading...
Dilengkapi Fasilitas Keren, Pasien Covid-19 di Tangsel Akan Dirawat di Tenda Glamping
Foto: Ilustrasi/SINDOnews/Dok
A A A
TANGERANG SELATAN - Rumah Lawan Covid-19 (RLC) di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) sudah penuh. Pasien yang tidak tertampung dalam gedung, nantinya akan ditempatkan di dalam tenda yang ada di depan halaman gedung RLC.

Tetapi jangan salah, tenda yang akan digunakan untuk pasien Covid-19 di lingkungan RLC ini memiliki banyak sekali keistimewaan. (Baca juga: Rumah Lawan COVID-19 Tangsel Penuh, Tersisa 15 Tempat Tidur Rusak)

Dengan mengambil konsep glamorous camping atau glamping, pasien Covid-19 yang dirawat dalam tenda tidak akan merasa dikucilkan. Sebaliknya, mereka akan mendapatkan pengalaman berharga dan terlayani dengan baik.

Koordinator RLC Kota Tangsel, Suhara Manulang mengatakan, rencana pembangunan tenda glamping sudah dalam tahap proses. (Baca juga: Orang Meninggal Akibat Covid-19 di Tangsel Meledak, Petugas Pemakaman Kewalahan

"Ya, jadi ada rencana mau bikin tenda. Nanti, akan ditambah 150 tempat tidur lagi di tenda. Jadi, satu tenda ada 10 tempat tidur, dan totalnya ada 15 tenda," kata Suhara, di Ciputat, Jumat (8/1/2021).

Tenda glamping ini akan dibuat semi permanen dan punya fasilitas balkon, seperti pada tenda glamping di tempat-tempat wisata. (Baca juga: Lima Properti Glamping dengan Budget di Bawah Rp600 Ribu)

Adapun, sejumlah fasilitas yang akan ditawarkan bagi pasien yang dirawat dalam tenda adalah makan 3x sehari, snack 2x sehari, wifi, TV, mesin cuci, setrika, toilet dan kamar mandi semi permanen, CCTV setiap kamar, dan panic buton disetiap kamar.

Untuk menjaga kebugaran tubuh para pasien juga akan dilakukan senam bersama setiap hari Rabu dan Minggu pagi. Lalu ada poliklinik setiap Senin dan Kamis sore, layanan foto rongent dan periksa ceck darah lengkap, serta psikolog dan hotline 24 jam.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1697 seconds (0.1#10.140)