Operasi Penyekatan Aksi 1812, Polres Jakut Temukan Dua Pemuda Reaktif Covid-19

Jum'at, 18 Desember 2020 - 18:26 WIB
loading...
Operasi Penyekatan Aksi 1812, Polres Jakut Temukan Dua Pemuda Reaktif Covid-19
Polres Jakut temukan dua pemuda yang hendak ikut Aksi 1812 reaktif Covid-19. Foto: SINDOnews/Yohannes Tobing
A A A
JAKARTA - Polres Metro Jakarta Utara mengamankan sejumlah orang yang hendak ikut dalam Aksi 1812 di kawasan Istana Merdeka, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (18/12/2020).

Dari sejumlah orang yang diamankan, dua diantaranya ditemukan reaktif Covid-19. Kedua pemuda itu ditemukan saat operasi penyekatan. (Baca juga: Rapid Test Massa Aksi 1812, Polisi Temukan 22 Orang Reaktif Covid-19)

"Dari beberapa orang yang kami periksa, ada dua pemuda yang kami amankan bernama Irsan dan Junaedi. Kedua orang ini diketahui reaktif Covid-19 saat pemeriksaan rapid test," ujar Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Sudjarwoko.



Dikatakan Sudjarwoko, petugas gabungan dari Polisi dan TNI akan terus melakukan penyekatan untuk mengawasi masyarakat agar tidak melanggar protokol kesehatan di masa Pandemi Covid-19. (Baca juga: Aksi 1812 Dibubarkan, Catat, Ini Jenis Demo yang Dilarang Sesuai Peraturan Kapolri)

"Bagi mereka yang diketahui reaktif langsung akan kita bawa ke Wisma Atlet. Kemudian bagi yang membawa senjata tajam kita melakukan proses pemeriksaan ke Polres," tutur Sudjarwoko.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1801 seconds (0.1#10.140)