Bekasi Siapkan Dua Hotel untuk Tenaga Medis

Minggu, 03 Mei 2020 - 18:00 WIB
loading...
Bekasi Siapkan Dua Hotel...
Pemkot Bekasi menyediakan dua hotel untuk penginapan tenaga medis. Foto: Dok SINDOnews
A A A
BEKASI - Pemerintah Kota Bekasi menyediakan dua hotel untuk dijadikan lokasi penginapan bagi tenaga medis yang bertugas menangani Covid-19 di wilayahnya. Dua hotel itu yakni Hotel Bunga Karang dan Hotel Merapi Merbabu yang berada di Bekasi Timur.

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi menuturkan tempat peristirahatan petugas medis itu telah disiapkan sejak satu bulan lalu. Paramedis yang usai bertugas diminta tidak pulang ke rumah sama halnya kebijakan Pemprov DKI Jakarta dimana menyiapkan Wisma Atlet Kemayoran.

”Jadi mereka (para tenaga medis) beristirahat di sana. Kami sudah persiapkan,” katanya, Minggu (3/5/2020). (Baca juga: Pemkot Jakut Gencarkan Rapid Test Covid-19 Massal di Kampung Prioritas)

Di dua hotel itu telah dipersiapkan sejumlah keperluan para tenaga medis. Salah satunya juga untuk optimalisasi mereka ketika bertugas yaitu dengan menyiapkan dokter khusus bagi tenaga medis.

Pemerintah ingin petugas medis bisa beristirahat dengan tenang dan insentif untuk petugas medis juga tengah disiapkan pemerintah daerah. Sebab, petugas medis menjadi garda terdepan dalam penanganan Covid-19 di Kota Bekasi. ”Mereka sangat berjasa. Kita cukupi segala kebutuhannya,” ucap Rahmat.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1404 seconds (0.1#10.140)