Seorang Dokter Positif Covid-19, Puskesmas Joglo Tetap Beroperasi

Jum'at, 04 September 2020 - 20:08 WIB
loading...
Seorang Dokter Positif...
Foto: Ilustrasi/SINDOnews/Dok
A A A
JAKARTA - Sekalipun dokternya terkonfirmasi positif Covid-19, Puskesmas Joglo, Kembangan, Jakarta Barat, dipastikan tetap beroperasi.

Hal itu diungkapkan Kasudin Kesehatan Jakarta Barat Kristi Wathini. Ia membenarkan bahwa satu dokter yang positif Covid-19 merupakan dokter gigi. Saat ini sang dokter sedang menjalani isolasi mandiri.

"Kami mendapatkan kabar positif Covid-19 sepekan lalu," kata Kristi, Jumat (4/9/2020). (Baca juga: Kasus Covid-19 Meningkat, Bisa Terjadi Chaos karena Faskes dan Dokter Tidak Memadai)

Namun demikian pihaknya tidak menutup Puskesmas Joglo. Sebab jumlah terpapar Covid-19 belum termasuk klaster.
Pihaknya hanya memperketat protokol Covid-19. Salah satunya, rutin penyemprotan cairan disinfektan.

"Jadi saat ini hampir setiap hari penyemprotan cairan disinfektan dilakukan," kata Kristi. (Baca juga: 100 Dokter Gugur, Ketua IDI: Ini Jadi Titik Balik Bergandeng Tangan Tangani COVID-19)

Hal sama diungkapkan Kepala Puskesmas Kembangan, Leni. Ia menegaskan tidak pernah ada penutupan di Puskesmas Kembangan ataupun Puskesmas Joglo.

"Jadi hanya memperkuat protokol Covid-19. Sehingga pelayanan dipastikan tidak ada yang terganggu," tukasnya.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1865 seconds (0.1#10.140)