Orasi di Depan Gedung DPR, Refly Harun Serukan Dukung Hak Angket

Jum'at, 01 Maret 2024 - 16:57 WIB
loading...
Orasi di Depan Gedung DPR, Refly Harun Serukan Dukung Hak Angket
Pakar hukum tata negara yang juga Juru Bucara Timnas AMIN, Refly Harun menyerukan dukungan kepada anggota parlemen untuk menggulirkan hak angket DPR. Foto/Achmad Al Fiqri/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pakar hukum tata negara yang juga menjabat sebagai Juru Bicara Timnas AMIN, Refly Harun menyerukan dukungan kepada anggota parlemen untuk menggulirkan hak angket DPR. Hal ini untuk menelisik kejanggalan proses Pemilu 2024.

Pernyataan itu ditegaskan Refly saat mereka berunjuk rasa di depan Gerbang Utama Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (1/3/2024). Ia menyerukan pada pengunjuk rasa untuk mendukung partai politik (parpol) yang gulirkan hak angket DPR.

"Ada perjuangan di belakang kita. Kita bisa mendukung parpol, terutama yang antikecurangan untuk menggulirkan hak angket DPR. Dukung hak angket?" ujar Refly.

"Dukung," seru pengunjuk rasa.

Baginya, anggota DPR untuk menggunakan hak angket itu merupakan bentuk perjuangan parlemen guna mengusut kejanggalan Pemilu 2024. Untuk itu, ia menyerukan pada pengunjuk rasa harus mendukung hak angket DPR.

"Kita harus dukung. Kita harus desak mereka untuk berani menuntaskan segala kecurangan yang dialami, yang itu dilakukan oleh Istana Jokowi serta para kroni-kroninya," terang Refly.
(maf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1203 seconds (0.1#10.140)