MPLS Berakhir, Disdik DKI Wanti-wanti Perpeloncoan Siswa Baru

Rabu, 18 Juli 2018 - 16:00 WIB
MPLS Berakhir, Disdik DKI Wanti-wanti Perpeloncoan Siswa Baru
MPLS Berakhir, Disdik DKI Wanti-wanti Perpeloncoan Siswa Baru
A A A
JAKARTA - Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta mewanti-wanti aksi perpeloncoan terhadap siswa baru pascapelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Pihak sekolah diminta aktif mengawasi kegiatan siswa hingga malan hari.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Disdik DKI Jakarta, Bowo Irianto mengatakan, peningkatan kewaspadaan ini dilakukan bersama Kelompok Kerja (Pokja) sekolah dan aparat keamanan sekitar di kegiatan terakhir MPLS hari ini.

"Kami telah menyampaikan informasi agar sekolah lebih waspada terhadap aksi perpeloncoan pascaMPLS ini," ujar Bowo di Balai Kota, Rabu (18/7).

Bowo mengatakan, setiap sekolah memiliki tiga sampai lima Pokja. Masing-masing Pokja sudah diminta saling berkoodinasi dengan aparat keamanan sekitar untuk memonitor kegiatan siswa setelah keluar gerbang sekolah.

"Mereka bisa turun ke lapangan untuk memonitor sampai sore hari. Kalau perlu sampai malam hari," ucapnya.

Menurut Bowo, kasus perpeloncoan selama ini muncul dari kebiasaan sejumlah siswa senior yang ingin mengaktualisasikan diri dengan berbagai cara.

"Eksistensi mereka ingin dihitung. Tapi dilakukan dengan cara menyimpang. Itu yang harus kita antisipasi," tandasnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4641 seconds (0.1#10.140)