Ragunan Dibanjiri Pengunjung, 10 Anak Terpisah dari Orang Tua

Senin, 01 Januari 2024 - 16:31 WIB
loading...
Ragunan Dibanjiri Pengunjung, 10 Anak Terpisah dari Orang Tua
Kawasan Taman Margastwa Ragunan (TMR) dibanjiri pengunjung pada libur Tahun Baru 2024, Senin (1/1/2024). FOTO/MPI/ARI SANDITA
A A A
JAKARTA - Kawasan Taman Margasatwa Ragunan (TMR) dibanjiri pengunjung pada libur Tahun Baru 2024, Senin (1/1/2024). Sekitar 10 anak terpisah dari orang tuanya karena saking banyaknya pengunjung.

"Sampai pukul 15.09 WIB ini tercatat ada sekitar 10 anak terpisah yah dari orang tuanya, yang mana usianya ada yang 3 tahun sampai 12 tahun," kata Humas Taman Margasatwa Ragunan, Wahyudi Bambang kepada wartawan, Senin (1/1/2024).

Meski sempat terpisah, anak-anak tersebut telah berhasil dipertemukan kembali dengan orang tuanya. Pusat Informasi Ragunan selalu menginformasikan kepada semua pengunjung, khususnya orang tua ataupun keluarganya yang merasa keluarganya terpisah untuk datang ke Pusat Informasi.



"Selain anak terpisah, ada juga orang tua yang terpisah dari keluarganya, seperti tadi ada suaminya yang terpisah dari istri dan putra-putrinya," tuturnya.

Menurut Wahyudi, semua anak ataupun keluarga yang terpisah bisa diantisipasi oleh petugas di lapangan dan kembali bertemu keluarganya. Petugas juga selalu memberikan imbauan pada semua pengunjung Ragunan untuk tetap menjaga anak-anak, keluarga, ataupun barang berharga agar tak terpisah ataupun hilang.

"Kami selalu berikan informasi dan imbauan pada para pengunjung agar tak lalai dalam menjaga putra-putrinya ataupun keluarganya," katanya.

(abd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1502 seconds (0.1#10.140)