Mengenal Komjen Putut Eko Bayu Seno, Mantan Kapolda yang Pernah Jabat Wakapolda Metro Jaya

Minggu, 17 Desember 2023 - 07:38 WIB
loading...
Mengenal Komjen Putut Eko Bayu Seno, Mantan Kapolda yang Pernah Jabat Wakapolda Metro Jaya
Komjen Pol (Purn) Putut Eko Bayu Seno menjabat Kapolda Metro Jaya tahun 2012, bahkan sebelumnya jenderal bintang 3 itu pernah mengemban amanah sebagai Wakapolda Metro Jaya. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Komjen Pol (Purn) Putut Eko Bayu Seno menjabat Kapolda Metro Jaya tahun 2012, bahkan sebelumnya jenderal bintang 3 itu pernah mengemban amanah sebagai Wakapolda Metro Jaya . Jenderal lulusan Akpol 1984 ini banyak menduduki jabatan strategis di Korps Bhayangkara.

Putut menjabat Wakapolda Metro Jaya periode 2009-2011. Kemudian, pertengahan 2011 pria kelahiran Tulungagung, Jawa Timur, 28 Mei 1961 itu dimutasi menjadi Kapolda Jabar.

Setahun berselang atau tahun 2012, Putut menjabat Kapolda Metro Jaya menggantikan Irjen Pol Untung Suharsono Radjab.



Putut yang berpengalaman di bidang lalu lintas banyak menduduki jabatan penting seperti Kabag Jianma Ditlantas Polda Sulteng (1994), Guru Muda Pusdik Lantas Polri (1995), Kabag Regident Ditlantas Polda Jambi (1997), Kabag Tatib Lantas Polda Jatim (1998), dan Kabag Regident Ditlantas Polda Jatim (1999).

Pada tahun 2004, Putut yang berpangkat Kombes Pol dipercaya menjadi Ajudan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) selama lima tahun. Setelah itu, dia diangkat menjadi Wakapolda Metro Jaya dan menjadi salah satu yang termuda sepanjang sejarah Polda Metro Jaya. Ketika itu usianya sekitar 48 tahun. Dua tahun berselang atau 2006 dia dimutasi menjadi Kapolda Banten.

Kemudian, tahun 2014 dia dengan pangkat Komjen Pol menjabat Kabaharkam Polri. Sebelum pensiun, Putut dilantik menjadi Irwasum pada 2017 oleh Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian. Dia menggantikan Komjen Pol Dwi Priyatno.
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1594 seconds (0.1#10.140)