Ratusan Becak Bakal Beroperasi, Sandi: Ingin Mereka Naik Kelas

Sabtu, 27 Januari 2018 - 13:55 WIB
Ratusan Becak Bakal...
Ratusan Becak Bakal Beroperasi, Sandi: Ingin Mereka Naik Kelas
A A A
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menegaskan, becak dari luar ibu kota bakal ditindak tegas. Sanksi tegas tersebut berupa pemulangan ke tempat asal becak itu.

"Tadi sudah koordinasi dengan pak wali (Jakut), dengan pak camat, becak yang datang dari daerah wilayah Indonesia ke Jakarta tak diperbolehkan, jadi akan dipulangkan, jadi yang kami lakukan adalah mendata yang sudah ada di Jakarta ber-KTP DKI dan diberi pelatihan, dikasih stiker, diarahkan nanti untuk angkutan ramah lingkungan, yang ada di wilayah perumahan dan wisata," jelas pria yang biasa disapa Sandi ini di halaman kantor Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Sabtu (27/1/2018).

Politikus Patrtai Gerindra ini menambahkan, ada ratusan becak yang terdata. Nantinya mereka akan ditingkatkan kesejahteraannya. (Baca Juga: Pemprov DKI Pastikan Pulangkan Becak yang Migrasi ke Jakarta
"Jumlahnya enggak lebih dari 500, menurut pak wali jadi dan mayoritas ada di Jakarta Utara. Ini bentuk dari kita memastikan meningkatkan kesejahteraan mereka, mereka selama ini belum terpikirkan kesejahteraan mereka," kata Sandi.

Salah satu cara agar para pengayuh becak bisa sejahtera, kata Sandi, bisa dilakukan pelatihan kewirausahaan. (Baca: Cegah Becak Masuk DKI, Satpol PP Perketat Penjagaan di Perbatasan )

"Kami ingin mereka naik kelas juga. Mungkin suatu saat mereka jadi trainer juga di OK Oce karena sekarang banyak komunitas sepeda di mana-mana sementara ini para penarik becak sangat mahir dalam tentunya menjaga kayuhannya dan agar mereka bisa menjadi bagian dari pertumbuhan ekonomi di Jakarta," pungkasnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1149 seconds (0.1#10.140)