Bagikan 350 Kg Daging Kurban, Ketua RT Ini Berkeliling Seharian Sejauh Radius 3 Km

Minggu, 03 September 2017 - 21:56 WIB
Bagikan 350 Kg Daging Kurban, Ketua RT Ini Berkeliling Seharian Sejauh Radius 3 Km
Bagikan 350 Kg Daging Kurban, Ketua RT Ini Berkeliling Seharian Sejauh Radius 3 Km
A A A
JAKARTA - Hari Raya Idul Adha menjadi momentum istimewa bagi setiap Muslim untuk saling berbagi melalui daging kurban. Begitu juga dengan warga di Jalan Citayam II, RT 07/01, Rawa Barat, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, yang mendapatkan hewan kurban dari MNC Peduli. Hewan kurban itu diserahkan langsung Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo.

Satu ekor sapi dan tiga ekor kambing dari MNC Peduli ini memberikan arti tersendiri bagi warga Citayam‎. Sebab hewan kurban tersebut sangat banyak manfaatnya bagi warga yang membutuhkan. ‎

Ketua RT 007 RW 01, Rawa Barat, Artati Nugraheni, menuturkan, pemotongan hewan kurban dilaksanakan di depan rumahnya pada Sabtu (2/9/2017) tepat pukul 09.00 WIB. Seluruh pengurus RT 007/01 hadir dalam acara penyembelihan hewan kurban tersebut.

Di halaman seluas 10x20 meter persegi itu, proses penyembelihan dan pemotongan hewan kurban dilakukan‎ secara tertib. Dibantu warga, pemotongan hewan kurban berjalan lancar. Potongan demi potongan dipisahkan agar berat dan banyaknya daging merata. "Daging itu dibagikan kepada sekitar 500 warga di empat Kelurahan, yakni ‎Kelurahan Petogogan, Gandria Utara, Gunung, dan Kramat Pela," ujar Artati saat ditemui di kediamannya, Minggu (3/9/2017).

Sebagai Ketua RT 007, Artati merasa memiliki tanggung jawab besar untuk menyampaikan daging kurban yang disalurkan MNC Peduli ini kepada warganya dan beberapa warga lain yang membutuhkan. Sebelum dibagikan, Artati bersama suaminya terlebih dulu melakukan survei ke empat kelurahan. Setelah itu ia langsung turun bersama warga lain membagikan daging kurban tersebut dari rumah ke rumah.

"Kami langsung turun door to door ke rumah warga, langsung mengantarkan daging kurban itu. Sebelumnya saya survei sama suami dulu agar daging kurban ini tepat sasaran,” katanya.

Bagikan 350 Kg Daging Kurban, Ketua RT Ini Berkeliling Seharian Sejauh Radius 3 Km


Setelah seharian berkeliling sejauh radius 3 km dari kediamannya, daging sapi dan kambing sebanyak 350 kg itu ‎akhirnya diterima sekitar 500 warga di wilayah Kebayoran Baru. "Pemberian daging kurban ini saya buat kategorinya. Daging sapi kami berikan kepada yang sepuh‎, sedangkan yang muda kami tanya dulu mau daging sapi atau kambing," tukasnya.

Artati menyebutkan, MNC Peduli selama ini rutin menyalurkan hewan kurban kepada warganya. Hampir setiap tahun MNC Peduli selalu menyerahkan hewan kurban untuk dibagikan ke warganya dan warga sekitar. Warga yang mendapatkan daging hewan kurban dari MNC Peduli ini tampak senang.

Karenanya ia mengucapkan terima kasih kepada MNC Peduli, khususnya kepada Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo yang dinilai peduli terhadap warga kurang mampu. "Tentu kami sangat senang sekali, karena Pak Hary Tanoe ini sosok yang peduli sama lingkungan dan warga," kata Artati.

Di mata Artati, Harry Tanoe merupakan sosok membumi yang tidak segan-segan berbaur dengan warga. "Pak Hary Tanoe itu sosok humble (rendah hati), low profile, orang baik, dan sangat menghormati warga.‎ Cocok sebagai tokoh nasional," tandasnya.

Artati berharap MNC Peduli bisa terus berbagi dengan masyarakat, bukan hanya pada moment Idul Adha tetapi pada moment-moment lain ke depan.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6637 seconds (0.1#10.140)