Daftar 4 Direskrimsus Polda Metro Jaya Periode 2017-2023, Semuanya Kelahiran 1970-an

Senin, 25 September 2023 - 08:02 WIB
loading...
Daftar 4 Direskrimsus Polda Metro Jaya Periode 2017-2023, Semuanya Kelahiran 1970-an
Staf Ahli Bidang Manajemen Kapolri Irjen Pol Adi Deriyan Jayamarta. Dia pernah menjabat Direskrimsus Polda Metro Jaya periode tahun 2017. Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Terdapat 4 Direskrimsus Polda Metro Jaya periode 2017-2023. Empat perwira menengah Polri itu semuanya kelahiran tahun 1970-an.

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya sebagaimana dimaksud dalam Peraturan Kapolri Nomor 22 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja pada Tingkat Kepolisian Daerah, pasal 10 huruf d merupakan unsur pelaksana tugas pokok berada di bawah Kapolda Metro Jaya yang dipimpin Direskrimsus berpangkat Kombes Pol.



Direskrimsus bertugas menyelenggarakan penyelidikan dan penyidikan tindak pidana khusus, koordinasi, pengawasan operasional, dan administrasi penyidikan PPNS sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.

Berikut 4 Direskrimsus Polda Metro Jaya periode 2017-2023:

1. Irjen Pol Adi Deriyan Jayamarta

Adi Deriyan, pria kelahiran 17 Juni 1972 merupakan Direskrimsus Polda Metro Jaya periode tahun 2017. Jenderal bintang dua itu kini menjabat Staf Ahli Bidang Manajemen Kapolri.

Jebolan Akpol 1994 ini berpengalaman dalam bidang reserse. Jabatan yang pernah diemban yakni Kapolres Malang (2012), Wadireskrimum Polda Jabar (2014), Anjak Madya Bidang Pidum Bareskrim Polri (2019), Staf Khusus Menparekraf Bidang Keamanan (2020).

Kemudian, Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri (2020) dan Anjak Utama Bidang Pidkor Bareskrim Polri (2021).

2. Brigjen Pol Iwan Kurniawan

Iwan yang kelahiran 2 April 1970 menjadi Direskrimsus Polda Metro Jaya periode tahun 2019. Jenderal bintang satu itu kini menjabat Karowassidik Bareskrim Polri.

Pria lulusan Akpol 1994 ini berpengalaman dalam bidang reserse. Iwan pernah bertugas di wilayah Polda Metro Jaya sebagai Kapolsek Cengkareng (2005), Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat (2006), Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan (2007), Wadireskrimsus Polda Metro Jaya (2015), dan Kapolres Metro Jakarta Selatan (2016).

Dia juga pernah menduduki jabatan strategis lainnya seperti Kasubdit I Dittipidum Bareskrim Polri (2016), Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri (2017), serta Penyidik Tindak Pidana Utama Tk II Bareskrim Polri (2020).

3. Brigjen Pol Auliansyah Lubis

Auliansyah yang kelahiran 29 Juli 1972 menjadi Direskrimsus Polda Metro Jaya periode tahun 2020. Jenderal bintang satu itu sejak 24 Juni 2023 menjabat Karobinops Sops Polri.

Jebolan Akpol 1994 ini berpengalaman dalam bidang reserse. Jabatan yang pernah diemban yakni Kapolres Metro Bekasi Kota (2015), Kasubdit V Dirtipideksus Bareskrim Polri (2017), Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri (2018), serta Kapolrestabes Semarang (2019).

4. Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak

Ade Safri, pria kelahiran 26 Desember 1974 saat ini menjabat Direskrimsus Polda Metro Jaya. Dia dilantik Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto pada 12 Juli 2023 menggantikan Kombes Pol Auliansyah Lubis.

Pria lulusan Akpol 1996 ini berpengalaman dalam bidang reserse. Posisi yang pernah dijabat di institusi Polri yakni Kasat Lantas Poltabes Surakarta, Kapolres Karanganyar (2016), Wadirsabhara Polda Jabar (2017), Direskrimsus Polda Lampung (2020), dan Kapolresta Surakarta (2020).
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1703 seconds (0.1#10.140)