Juwanto Pemuda 19 Tahun Berbobot 230 Kg Ditangani Tim RSU Adhyaksa Jakarta

Kamis, 06 Juli 2023 - 18:00 WIB
loading...
Juwanto Pemuda 19 Tahun Berbobot 230 Kg Ditangani Tim RSU Adhyaksa Jakarta
Juwanto pemuda obesitas berbobot 230 kg kini telah mendapatkan penanganan di RSU Adhyaksa, Ceger, Cipayung, Jakarta Timur. Foto/MPI/Muhammad Farhan
A A A
JAKARTA - Juwanto pemuda obesitas berbobot 230 kg kini telah mendapatkan penanganan di Rumah Sakit Umum (RSU) Adhyaksa, Ceger, Cipayung, Jakarta Timur. Saat ini Juwanto ditangani sejumlah dokter spesialis guna mengetahui faktor utama obesitas yang dideritanya.

Dokter spesialis penyakit dalam RSU Adhyaksa dr Heryanto mengatakan, Juwanto saat ini tengah menjalani uji lab yang dilakukan para dokter.

"Sebenarnya hasil lab itu cepat, tetapi selanjutnya ihwal kebutuhan lain seperti dirawat hingga kapan atau tidaknya itu tinggal menunggu dari tim dokternya," kata Heryanto saat dihubungi, Kamis (6/7/2023).

Kepala Bidang Pelayanan Medik RSU Adhyaksa, dr Ani Barkah menuturkan, tindakan observasi tengah dilakukan guna penanganan cepat atas obesitas yang dialami Juwanto.


"Saat ini memang sudah ada dokter spesialis penyakit dalam dan dokter spesialis gizi. Namun, kami saat ini tengah melakukan observasi lagi dan kemungkinan membutuhkan dokter spesialis lainnya untuk pasien tersebut," tutur Ani.

Sebelumnya, Juwanto (19), dibawa ke Rumah Sakit Umum Adhyaksa, Cipayung, Jakarta Timur karena mengalami obesitas akut.

Dengan bobot badannya yang mencapai 230 kg, Juwanto memerlukan bantuan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur untuk dievakuasi dari rumahnya di Jalan SMP 160 RT 07/03, Ceger, Cipayung, Jakarta Timur.

(hab)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1571 seconds (0.1#10.140)