Cara ke Ragunan Naik KRL, Panduan untuk Anda yang Ingin Berlibur di Kebun Binatang
loading...
A
A
A
Setelah naik D21, turunlah di pemberhentian bus atau bus stop Kementan atau RSUD Pasar Minggu. Dari dua bus stop tersebut, berjalanlah ke Halte Transjakarta Kementerian Pertanian atau masih biasa disebut Halte Departemen Pertanian. Lalu, naiklah bus Transjakarta menuju Ragunan. Waktu tempuh dari halte ini ke Halte Ragunan yang berada dekat parkir utama Taman Margasatwa Ragunan tak sampai lima menit.
Selain itu, bagi Anda yang ingin masuk melalui Pintu Barat Ragunan, dari Halte RSUD Pasar Minggu naik Mikrotrans Jak 47 Jurusan Pasar Minggu-Ciganjur. Dikutip dari transjakarta.co.id, ada beberapa pemberhentian Jak 47 dari RSUD Pasar Minggu, yakni Cilandak KKO, Seberang Pom Bensin Cilandak KKO, Gang Cemara, Jalan Kampung Utan, Seberang RS Marinir Cilandak, dan Seberang SMK Al Hidayah 1. Selanjutnya, turunlah di Pintu Barat Ragunan.
Pintu Timur Ragunan. Foto/SINDOnews/Dzikry Subhanie
Sebenarnya, dari kolong Tol Tanjung Barat yang tak jauh dari Stasiun Tanjung Barat, ada juga angkot M 17 rute Pasar Minggu-Lenteng Agung dan Jak 46 Pasar Minggu-Jagakarsa yang beroperasi dan melewati Pintu Timur Ragunan. Namun, sejak pandemi Covid-19 hingga kini, Pintu Timur Ragunan tidak dibuka untuk pengunjung.
Demikian informasi cara ke Ragunan naik KRL. Semoga informasi ini bermanfaat. Selamat berlibur.
Selain itu, bagi Anda yang ingin masuk melalui Pintu Barat Ragunan, dari Halte RSUD Pasar Minggu naik Mikrotrans Jak 47 Jurusan Pasar Minggu-Ciganjur. Dikutip dari transjakarta.co.id, ada beberapa pemberhentian Jak 47 dari RSUD Pasar Minggu, yakni Cilandak KKO, Seberang Pom Bensin Cilandak KKO, Gang Cemara, Jalan Kampung Utan, Seberang RS Marinir Cilandak, dan Seberang SMK Al Hidayah 1. Selanjutnya, turunlah di Pintu Barat Ragunan.
Pintu Timur Ragunan. Foto/SINDOnews/Dzikry Subhanie
Sebenarnya, dari kolong Tol Tanjung Barat yang tak jauh dari Stasiun Tanjung Barat, ada juga angkot M 17 rute Pasar Minggu-Lenteng Agung dan Jak 46 Pasar Minggu-Jagakarsa yang beroperasi dan melewati Pintu Timur Ragunan. Namun, sejak pandemi Covid-19 hingga kini, Pintu Timur Ragunan tidak dibuka untuk pengunjung.
Demikian informasi cara ke Ragunan naik KRL. Semoga informasi ini bermanfaat. Selamat berlibur.
(zik)