Covid-19 Kembali Melonjak Usai Libur Lebaran, Dinkes DKI: Tidak Perlu Panik

Sabtu, 29 April 2023 - 09:56 WIB
loading...
Covid-19 Kembali Melonjak...
Dinkes DKI Jakarta memastikan Covid-19 di Ibu Kota pascalibur Lebaran 2023 masih sangat terkendali, meski jumlah kasus di Indonesia kembali tembus 2.000. Foto: Ilustrasi/SINDOnews/Dok
A A A
JAKARTA - Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta memastikan Covid-19 di Ibu Kota pascalibur Lebaran 2023 masih sangat terkendali. Meski jumlah kasus Covid-19 di Indonesia kembali tembus 2.000, Dinkes mengimbau masyarakat tidak perlu panik.

Kepala Seksi Surveilans, Epidemiologi dan Imunisasi Dinkes DKI Jakarta Ngabila Salama mengatakan masyarakat tidak perlu panik meski saat ini varian Covid-19 bervariasi. Sebab, semua varian baru Covid-19 masih keluarga Omicron.


"Apapun variannya, tidak perlu panik. Semua masih keluarga omicron dan belum ada tanda kuat menyebabkan keparahan gejala yang masif," ujarnya, Sabtu (29/4/2023).

Diketahui, kasus Covid-19 di Indonesia pada Jumat (28/4/2023) bertambah 2.067. DKI Jakarta menjadi penyumbang terbanyak kasus Covid-19, yakni 656 kasus.

Dengan demikian, total kasus Covid-19 di Indonesia hingga saat ini mencapai 6.771.072 terhitung sejak kasus pertama 2 Maret 2020. Dari jumlah itu, saat ini tercatat sebanyak 11.849 kasus aktif atau masih menjalani perawatan/isolasi.


Penambahan jumlah kasus Covid-19 pada Jumat kemarin tersebut merupakan tertinggi sejak 15 Desember 2022. Sebelum Lebaran rata-rata jumlah kasus Covid-19 masih di bawah 2.000.

Jumlah kasus tersebut merupakan hasil tracing melalui pemeriksaan sebanyak 21,862 spesimen. Pemeriksaan dilakukan dengan metode real time polymerase chain reaction (PCR) dan tes cepat molekuler (TCM).
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2238 seconds (0.1#10.140)