Kapolda Mutasi Jajaran Ditlantas Polda Metro Jaya, Ini Daftar Lengkapnya

Rabu, 01 Februari 2023 - 16:34 WIB
loading...
Kapolda Mutasi Jajaran Ditlantas Polda Metro Jaya, Ini Daftar Lengkapnya
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran melakukan mutasi besar-besaran di jajaran Ditlantas Polda Metro Jaya. Foto: Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran melakukan rotasi besar-besaran di jajaran Ditlantas Polda Metro Jaya . Sejumlah perwira dimutasi dalam proses penyegaran organisasi.

Hal tersebut tertuang dalam Surat Telegram (ST) Nomor ST/41/I/KEP./2023 sampai ST/43/I/KEP./2023 tertanggal 31 Januari 2023. Baca juga: Kapolda Metro Jaya Mutasi 32 Kapolsek dan Kasat Reskrim, Ini Daftarnya

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, mutasi tersebut dalam rangka tour of area. Selain itu juga, kata dia, mutasi kali ini semata-mata dalam memperkuat kepentingan organisasi.

"Yang kemudian tujuannya juga dalam rangka memberikan peningkatan pelayanan, perlindungan, dan pengayoman kepada masyarakat tentunya. Ini adalah hal yang biasa dan ini merupakan wujud dari dinamikanya masyarakat, tantangan ini juga dijawab dengan adanya dinamika di organisasi seperti mutasi," kata Trunoyudo kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (1/2/2023).



Ia juga menerangkan, mutasi kali ini juga dilakukan terhadap personel yang akan memasuki masa pensiun.

"Ada juga dalam rangka pemenuhan hak purnanya personel seperti pensiun, contohnya ini dalam rangka pensiun ini AKBP Sri Pamujiningsih Kabag SDM Polres Pelabuhan Tanjung Priok Polda Metro Jaya dimutasikan dalam rangka pensiun atau purnapenugasan," tuturnya.

Berikut daftar jabatan di Ditlantas Polda Metro Jaya yang dimutasi:

1. Kompol Anrianto Kasi STNK Subditregindent Ditlantas Polda Metro Jaya ke Kasi BPKB Subditregident Ditlantas Polda Metro Jaya.

2. Kompol Akasa Rambing Kasi SIM Subditregident Ditlantas Polda Metro Jaya ke Kasi STNK Subditregident Ditlantas Polda Metro Jaya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0891 seconds (0.1#10.140)