Wali Kota Depok: Ada 5 Kasus Gagal Ginjal Akut, 4 Orang Meninggal

Rabu, 26 Oktober 2022 - 15:01 WIB
Wali Kota Depok, Mohammad Idris.Foto/SINDOnews/Dok
DEPOK - Pemkot Depok menyatakan kasus gagal ginjal akut pada anak di Kota Depok ada sebanyak lima kasus. Dari lima kasus tersebut, empat anak di antaranya meninggal dunia.

Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengatakan, berdasarkan laporan dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) ada lima kasus gagal ginjal akut yang terjadi di Depok.“Laporan Kemenkes dari lima kasus, yang meninggal dunia kalau enggak salah empat orang,” kata Idris pada Rabu (26/10/2022).

Menurut Idris, lima kasus tersebut terdiri dari anak-anak dan remaja. Mengenai penyebabnya, diduga karena mengonsumsi obat penurun demam.

“Sudah diklarifikasi penyebabnya itu. Di antaranya mengonsumsi zat-zat yang ada dalam kandungan obat penurun panas,” ujarnya.

Idri menuturkan, tidak bisa menjelaskan secara detail obat penurun panas apa yang dikonsumsi oleh penderita. “Itu kan wewenang Kemenkes, Wali Kota tidak berwewenang menentukan itu,” tuturnya.



Hingga kini, lanjut Idris, pihaknya masih menunggu informasi lanjutan dari Kemenkes terkait dengan adanya kasus gagal ginjal anak di Depok. Namun dari indikasi memang pasien mengonsumsi obat penurun panas.

“Ini kan masalah obat ya, urusan pusat dan provinsi. Memang diindikasikan bahwa ini obat penurun panas mengandung satu kandungan yang merusak ginjal. Nah, itu kewenangan mereka yang memberi keterangan juga mereka," ucapnya.
(hab)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More