Hujan Deras, Jalan Ahmad Yani Bekasi Macet Parah Imbas Banjir

Jum'at, 07 Oktober 2022 - 18:31 WIB
Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Bekasi membuat Jalan Raya Pekayon dan Jalan Ahmad Yani terendam banjir. Foto: MPI/Jonathan Simanjuntak
BEKASI - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Bekasi membuat Jalan Raya Pekayon dan Jalan Ahmad Yani terendam banjir . Imbas genangan tersebut, lalu lintas di Jalan Ahmad Yani macet.

Pantauan di lokasi, kemacetan di Jalan Ahmad Yani mengular dari Underpass Apartemen Mutiara hingga ke depan Kantor Pemerintah Kota Bekasi. Jalan Ahmad Yani menuju Pekayon atau Narogong pun terpantau padat.

Sementara dari arah sebaik arus lalu lintas terlihat lebih lengang.



Ada dua titik genangan penyebab lalu lintas yang macet. Pertama di Jalan Raya Pekayon tepatnya di simpang Revo Mal dan di Jalan Ahmad Yani tepatnya di underpass putaran mengarah ke Tol Bekasi Barat.

Kedua titik itu masih bisa dilewati, hanya saja genangan air yang cukup tinggi menyebabkan kendaraan menurunkan kecepatannya. Tak sedikit kendaraan memilih berhenti lantaran bimbang untuk menerobos genangan.

Sementara untuk menanggulangi banjir, alat pompa air mobile telah dikerahkan. Sejumlah petugas pun melakukan penyedotan air di titik banjir.

Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Agung Pitoyo mengatakan Jalan Ahmad Yani sempat ditutup dari arah Pemkot Bekasi imbas volume kendaraan yang meningkat. Namun seiring air genangan surut jalan Ahmad Yani kembali dibuka.

“Sempat ditutup pukul 16.00 WIB saat di depan Hotel Amarossa (Jalan Ahmad Yani) dan Pekayon ada genangan air, dialihkan ke Hasibuan,” ucap Agung, ketika dikonfirmasi, Jumat (7/10/2022).
(mhd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More