Gelar Dialog Politik, Perindo Depok Bidik Kursi Legislatif Sebanyak-banyaknya

Minggu, 03 Juli 2022 - 20:28 WIB
DPW Partai Perindo Jawa Barat kembali menggelar dialog politik menuju tahapan Pemilu 2024. Kali ini, kegiatan digelar di Kota Depok yang diikuti pengurus DPD dan DPC Perindo se-Kota Depok. Foto: MNC Media
DEPOK - DPW Partai Persatuan Indonesia ( Perindo ) Jawa Barat kembali menggelar dialog politik menuju tahapan Pemilu 2024. Kali ini, kegiatan dilaksanakan di Kota Depok yang diikuti pengurus DPD dan DPC Partai Perindo se-Kota Depok.

Dalam kegiatan pendidikan politik bertajuk "Dialog Politik Tahapan Pemilu 2024" yang dilakukan Partai Perindo Jabar, pengurus DPD Partai Perindo Kota Depok turut mengundang KPU Kota Depok sebagai pemateri.

Ketua DPD Partai Perindo Kota Depok Anwar Nurdin mengatakan bagi para kader yang akan maju sebagai calon anggota legislatif di Daerah Pemilihan (Dapil) masing-masing agar mempersiapkan diri secara matang. "Jangan sampai kerja keras kita sia-sia karena tidak terdata di KPU," ujarnya, Sabtu (2/7/2022).



Baca juga: Pemilu 2024, Perindo Optimistis Lolos Parliamentary Threshold

Adapun bagi kader yang nantinya bertarung di Pemilu mendatang akan dibekali pemahaman dan cara untuk memenangkan Pemilu.

Dalam dialog politik tersebut, Partai Perindo se-Kota Depok diharapkan meraih kursi legislatif sebanyak-banyaknya baik di tingkat pusat maupun daerah. Materi dalam dialog ini diadakan untuk persiapan jelang verifikasi Pemilu 2024 mendatang.

Kegiatan ini juga dilakukan untuk memastikan seluruh pengurus Partai Perindo se-Kota Depok mampu memahami berbagai tahapan pemilu. "Kami berharap Partai Perindo Kota Depok bisa mendapat simpati dari masyarakat sehingga Partai Perindo bisa memperoleh kursi sebanyak- banyaknya di Depok," ungkap Anwar.

Ketua KPU Kota Depok Nana Subarna menyampaikan rasa terima kasihnya kepada DPD Partai Perindo Kota Depok yang telah membantu KPU. Terutama dalam menyelenggarakan kegiatan ini sebagai bentuk sosialisasi terkait tahapan Pemilu di 2024 kepada para kadernya.

“Kami akan melakukan yang terbaik dengan menjaga suara setiap partai peserta politik dengan mengedepankan transparansi. Karena itu, kami memiliki prinsip bahwa pelaksanaan pemilu akan baik jika penyelenggara pemilunya baik," ujar Nana.

Dia berharap setiap partai politik khususnya Partai Perindo untuk bersama-sama menjaga kondusivitas wilayah hukum Kota Depok dalam pelaksanaan Pemilu mendatang. "Sehingga kontestasi politik di Depok bisa berjalan dengan lancar dan aman," ucapnya.
(jon)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More