Bobol Gerbang Rumah, 2 Pelaku Terekam CCTV Curi Motor di Kebon Jeruk

Sabtu, 18 Juni 2022 - 09:09 WIB
Pencurian motor di Kebon Jeruk terekam kamera CCTV dan tersebar di medsos. Foto: Tangkapan layar
JAKARTA - Aksi pencurian sepeda motor ( curanmor ) kembali terjadi di halaman rumah warga, Jalan Haji Domang, Kebon Jeruk, Jakarta Barat . Motor matik milik pemilik rumah yang terparkir di garasi dengan posisi sudah dikunci setang pun raib digasak pelaku.

Aksi pelaku tersebut terekam melalui kamera CCTV yang diunggah oleh akun instagram @jakartabarat24jam. Dalam rekaman itu, satu pelaku terlihat masuk ke dalam rumah dengan membobol pagar.

Sementara, satu pelaku lain menunggu di luar sambil memantau situasi di lokasi sekitar. Pelaku pertama langsung membobol stop kontak motor yang tengah terparkir di samping mobil. Usai membobol, kedua pelaku pun pergi.

Korban, Nadya mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada Jumat 17 Juni 2022 dini hari sekitar pukul 02.14 WIB. Saat itu, korban sedang tertidur pulas.

Ia mengatakan, motor miliknya diketahui hilang saat ayahnya hendak keluar rumah menuju masjid untuk melaksanakan Salat Subuh. Saat kembali ke rumah, ayahnya melihat gerbang sudah terbuka dengan posisi gembok pagar sudah hilang.



"Setelah dicek ternyata salah satu kendaraan sepeda motor sudah tidak ada," ujarnya saat dikonfirmasi, Jumat 17 Juni 2022 malam.

Nadya kemudian mengecek rekaman CCTV di rumahnya. Ia mengatakan pelaku berjumlah dua orang membawa motor matik miliknya yang sudah dikunci setang.

"Pelaku berjumlah dua orang. Menggunakan sepeda motor warna hitam dengan pelat nomor B 6731 WPX. Posisi motor di samping mobil, dan terkunci setang," jelasnya.

Atas kejadian itu, Nadya langsung melaporkannya ke polisi. "Alhamdulillah sudah masuk laporan ke Polsek Kebon Jeruk," kata Nadya.
(mhd)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More