Pangdam Jaya Terjunkan Ratusan Pasukan Amankan Demo PA 212 di Kemenag

Jum'at, 04 Maret 2022 - 14:38 WIB
Pangdam Jaya terjunkan ratusan pasukan amankan Demo PA 212 di Kemenag. Foto/Istimewa
JAKARTA - Pangdam Jaya Mayjen Untung Budiharto menerjunkan ratusan anggotanya untuk mengamankan jalannya demo Persaudaraan Alumni (PA) 212 yang dihelat di Kementerian Agama, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat pada Jumat (4/3/2022).

Mayjen Untung menjelaskan terdapat sekira 350 personel Kodam Jaya yang dikerahkan dalam pengamanan. ”Hari ini kami bersama dengan Polda Metro Jaya melakukan pengamanan demo di depan gedung Kementerian Agama,” kata Untung kepada wartawan.

Jenderal bintang dua ini menambahkan seluruh personelnya sudah mendapatkan penentuan titik pengamanan. Untung juga menyampaikan mereka akan menjalankan pengamanan sampai aksi unjuk rasa di depan kantor Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas hingga selesai.

Menteri Agama (Menag)Yaqut Cholil Qoumasakhirnya angkat bicara terkait beragam tudingan yang dialamatkan kepadanya dalam polemikpengeras suara masjiddan suara anjing. Bahwa ada ketidaksesuaian antara berita yang beredar dengan fakta sebenarnya.

”Tidak ada kata membandingkan atau mempersamakan antara azan atau suara yang keluar dari masjid dengan gonggongan anjing,” tulis Menag Yaqut dalam penjelasannya di Facebook dikutip, Jumat (25/2/2022).



Meskipun begitu, hal ini tetap membuat PA 212 melakukan aksi unjuk rasa agar Presiden Joko Widodo segera mencopot Yaqut dari Jabatannya sebagai Menteri Agama.
(ams)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More