Pasien Covid-19 Capai 1.978 Orang, Tempat Tidur di RSDC Wisma Atlet Akan Ditambah

Senin, 10 Januari 2022 - 13:01 WIB
Satgas Penanganan Covid-19 akan menambah kapasitas tempat tidur di RSDC Wisma Atlet Jakarta.Foto/SINDOnews/Ilustrasi.dok
JAKARTA - Satgas Penanganan Covid-19 akan menambah kapasitas tempat tidur di RSDC Wisma Atlet Jakarta. Ini dilakukan karena jumlah pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang menjalani perawatan di RSDC Wisma Atlet sudah mencapai 1.978 orang.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito mengatakan, akan menambah kapasitas tempat tidur guna mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 pasca-libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), serta varian Omicron.

"Nantinya akan dilakukan terus penambahan kapasitas di Wisma Atlet maupun fasilitas kesehatan lain yang memenuhi syarat khususnya di RS Rujukan Covid-19," kata Wiku saat dihubungi MNC Portal Indonesia, Senin (10/1/2022).

Wiku pun merinci bed occupancy rate (BOR) Wisma Atlet Tower 5 dan 6 baru mencapai 53,82%. "Untuk keterpakaian isolasi di tower 5 dan 6 ialah 53,82% per hari ini," ucapnya.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More