Juru Parkir: Baru Kali Ini Ada Keributan Besar di Kafe Obama

Senin, 19 April 2021 - 13:58 WIB
Kasus pengeroyokan di Kafe Obama Fans Club, Jalan Falatehan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, mengakibatkan satu anggota Brimob Polri tewas dan satu anggota TNI terluka. SINDOnews/Ari Sandita Murti
JAKARTA - Kasus pengeroyokan di Kafe Obama Fans Club, Jalan Falatehan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, mengakibatkan satu anggota Brimob Polri tewas dan satu anggota TNI terluka. Kafe itu memang dikenal kerap terjadi keributan.

Berdasarkan pantauan, pintu kafe tersebut tampak diberikan garis polisi. Tampak ada bercak darah dan pecahan botol bir masih terlihat di sekitar lokasi kejadian. (Baca juga; Begini Kondisi Kafe Obama, Lokasi Pengeroyokan Anggota TNI dan Polisi )

Juru parkir di sekitar lokasi Kafe Obama, Faruq mengatakan, Kafe Obama dikenal kerap terjadi keributan, khususnya di hari-hari libur dan akhir pekan. Hanya saja, baru kali ini terjdi keributan besar hingga menimbulkan korban jiwa.

"Kalau weekend sering terjadi keributan, tapi biasanya paling hanya ribut kecil. Sedangkan ribut yang segede kemarin itu baru sekali ini," ujar Faruq di lokasi, Senin (19/4/2021). (Baca juga; Polisi Sudah Periksa 6 Saksi Terkait Pengeroyokan yang Merenggut Nyawa Anggota Brimob )

Di sekitar lokasi, warga banyak yang mengaku tak tahu tentang insiden kejadian keributan tersebut. Saat kejadian, kondisinya sepi dan hampir semua kegiatan serta perkantoran di sekitar lokasi tutup, kecuali Kafe Obama Fans Club.
(wib)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More