Terlalu, Petugas PPSU Ancol Sedang Bekerja Dipalak Pemuda Urakan

Selasa, 30 Maret 2021 - 15:07 WIB
Polisi mengamankan pelaku pemalakan terhadap petugas PPSU di Jalan RE Martadinata, Ancol, Pademangan Jakarta Utara, Selasa (30/3/2021). Foto: SINDOnews/Yohannes Tobing
JAKARTA - Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Ancol dipalak oleh pemuda urakan di Jalan RE Martadinata, Ancol, Pademangan Jakarta Utara.

Petugas PPSU Ancol, Sunandang merasakan sesuatu yang aneh ketika didekati pria yang mengenakan kaos hijau yang tidak dikenalnya. "Awalnya saya lagi ambil sampah. Terus ada dia (pria tidak dikenal) jalan kaki langsung minta duit ke saya, ngomong kasar," ujarnya di Pos Lantas Ancol, Jakarta Utara, Selasa (30/3/2021).

Baca juga: Palak Sopir Pickup di Traffic Light Tomang, Dua Pemuda Dibekuk Polisi

Dia mengaku tidak memiliki uang dan langsung menunjukkan dompetnya yang hanya tersisa Rp5.000. "Tapi, dia maksa banget. Akhirnya dia ambil duit saya yang tinggal Rp5.000. Habis itu saya langsung lapor abang saya yang ojek online lagi deket lokasi," kata Sunandang.

Pemuda yang juga pelaku pemalakan berhasil tangkap oleh abang Sunandang dan warga yang melintas. Warga sempat memberi hadiah bogeman kepada pelaku sebelum diserahkan ke polisi.



Tidak berapa lama, Unit Reskrim Polsek Pademangan mengamankan pelaku termasuk korban untuk dilakukan pendalaman lebih lanjut.

Baca juga: Seperti Tak Takut Polisi, 3 Orang Ini Palak Sopir Truk Siang Bolong di Jakarta Utara
(jon)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More