Kapolda dan Pangdam Jaya Semangati Warga Sunter yang Sedang Isoman

Selasa, 09 Februari 2021 - 23:06 WIB
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran, bersama Pangdam Jaya, Mayjend Dudung Abdurahman saat menyambangi Posko Kampung Tangguh Jaya di RW 05 Sunter Agung, Tanjung Priok, Selasa (9/2/2021). Foto: Yohannes Tobing/SINDOnews
JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran, bersama Pangdam Jaya, Mayjend Dudung Abdurahman menyambangi Posko Kampung Tangguh Jaya di RW 05 Sunter Agung, Tanjung Priok, Selasa (9/2/2021). Dalam kegiatan ini, Fadil bersama Dudung mengunjungi salah seorang warga yang terkena Covid-19 dan sedang melaksanakan isolasi mandiri (Isoman) di rumah.

"Bagaimana keadaannya Pak? Semangat pak ya, cepat sembuh dari Covid, ini kami beri bantuan (Paket sembako)," teriak Kapolda Fadil di luar rumah kepada warga di tingkat atas rumahnya.

Warga yang sedang melakukan isolasi mandiri tersebut mengucap terima kasih atas kunjungan dan dukungan yang diberikan kapolda dan pangdam. "Terima kasih yah pak, sehat selalu," ucap warga tersebut. Sementara itu, Pangdam Jaya, Mayjend Dudung Abdurahman mengatakan kegiatan ini untuk meninjau gotong royong warga dalam membantu orang yang sedang melakukan isolasi mandiri di rumahnya karena terpapar Covid-19.

"Bagaimana perlakuan kepada masyarakat yang terpapar Covid. Di sini terlihat gotong royong masyarakat dengan bahu membahu memberi bantuan dan sebagainya sehingga masyarakat yang terpapar pun merasa nyaman," ujar Dudung.

Adapun dalam kegiatan ini Forkopimda DKI Jakarta membagikan 250 paket Sembako, 1.000 Handsanitizer, 3 unit alat semprot disinfektan dan Swab anitigen sebanyak 50 kit. Dalam kegiatan ini juga dihadiri Kapolres Metro Jakarta Utara dan Dandim Jakarta Utara.
(mhd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More