Covid-19 Masuk Permukiman Warga, Damkar Banjir Orderan Penyemprotan Disinfektan

Senin, 01 Februari 2021 - 08:05 WIB
Munculnya klaster keluarga membuat petugas kebanjiran permintaan penyemprotan disinfektan. Foto: Ist
JAKARTA - Kasus penyebaran Covid-19 telah menjamah permukiman warga. Munculnya klaster keluarga membuat petugas Damkar Jakarta Timur kebanjiran permintaan penyemprotan disinfektan.

"Kalau permintaan memang ada banyak dari warga, terlebih wilayahnya ada (warga) yang terkonfirmasi Covid-19," kata Kasi Ops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, saat dikonfirmasi Senin (1/2/2021).





Dikatakan Gatot, proses penyemprotan disinfektan diawali dengan menghubungi petugas atau berkirim surat. Sebab, pihaknya akan menyesuaikan personel yang akan diterjunkan.

"Untuk di permukiman warga yang padat anggota sprayer dan motor sehingga bisa menjangkau masuk ke gang-gang. Untuk penyemprotan di jalan protokol kita menggunakan mobil pompa," ujarnya.



Dalam sehari kata dia, Damkar Jakarta Timur bisa melakukan penyemprotan hingga 50 lokasi. Setiap kegiatan itu para petugas dibekali dengan pakaian alat pelindung diri (APD).

"Walaupun melakukan penyemprotan disinfektan kita tetap 24 jam stand by dan siaga penuh untuk semua pelayanan masyarakat yang membutuhkan bantuan. Baik terkait laporan kebakaran dan permintaan evakuasi," tuturnya.
(thm)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More