Petamburan Rapid Test, Lurah Slipi: Di Sini Cukup Tracing

Rabu, 25 November 2020 - 18:34 WIB
Berdekatan dengan kawasan Petamburan, Jakarta Pusat, Kelurahan Slipi, Palmerah, enggan melakukan rapid test kepada warganya. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Berdekatan dengan kawasan Petamburan , Jakarta Pusat, Kelurahan Slipi, Palmerah, enggan melakukan rapid test kepada warganya. Mereka yakin sekalipun Satgas COVID-19 menyebut ada cluster baru, namun hal itu tak mempengaruhi warga slipi.

Meski demikian, upaya pencegahan terus dilakukan. Kelurahan Slipi monitoring persebaran COVID-19 di kawasannya melalui tracing. “Berdasarkan kasus aja, tracing biasa,” kata Lurah Slipi, Nia Istiani, Rabu (25/11/2020). (Baca juga; Tiga Hari Disemprot Disinfektan, Petamburan Dekat Markas FPI Hari Ini Sepi )

Nia yakin sekalipun Satgas COVID-19 menyebutkan ada cluster COVID-19 baru di Petamburan, Jakarta Pusat. Namun hal itu tak menyerang warganya karena dari ribuan orang yang hadir, tak ada satupun warganya di Slipi yang ikut acara. (Baca juga; Rapid Test di Petamburan Dekat Markas FPI, 5 Warga Reaktif )

Selain itu, Nia menyakinkan pasien COVID-19 yang terjangkit di wilayahnya lebih ke cluster perkantoran. Sementara untuk perumahan, Nia memastikan kemungkinan yang terjangkit cukup kecil.
(wib)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More