Polisi Kawal Purnawirawan TNI yang Sakit ke RS Pelni, Netizen: Lewat KS Tubun Ngga Pak Pol?

Minggu, 15 November 2020 - 07:17 WIB
Polisi melakukan pengawalan orang sakit jantung atas nama Bapak Mujito (Purnawirawan TNI AD) dari TL Slipi ke RS Pelni, Petamburan, Jakarta Pusat, Sabtu (14/11/2020). Foto: @TMCPoldaMetro
JAKARTA - Sabtu (14/11/2020) sekitar pukul 22.12 WIB, Satuan Lantas Polres Metro Jakarta Barat pimpinan AKP Sudarmo melakukan pengawalan orang sakit jantung atas nama Bapak Mujito ( Purnawirawan TNI AD) dari Traffic Light (TL) Slipi ke Rumah Sakit Pelni. Kini yang bersangkutan sudah ditangani oleh pihak Rumah Sakit Pelni. (Baca juga: Habib Novel Alaydrus Imbau Pendukung Habib Rizieq Tidak Mudah Terpancing Suara Nyinyir)

Giat kepolisian tersebut sebagaimana disiarkan akun Twitter @TMCPoldaMetro, Sabtu (14/11/2020). Pada pukul 22.12 WIB atau tadi malam seperti diketahui di sekitar RS Pelni juga digelar acara pernikahan Najwa Shihab, putri Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab sekaligus Maulid Nabi Muhammad SAW di Petamburan, Jakarta Pusat.

Jumlah massa yang hadir diperkirakan lebih dari seribuan. Nah, dengan kondisi membeludaknya orang di jalanan menuju RS Pelni ada saja netizen atau warganet yang mempertanyakan bagaimana mencapai RS tersebut. “Lewat KS Tubun gak pak pol?” cuit @Namibia_baru, Sabtu (14/11).

Netizen lainnya juga heran bagaimana caranya menembus lautan massa di Petamburan. “Masih bisa lewat ke RS Pelni?” kata @Teriaks. (Baca juga: Habib Rizieq Selesai Ceramah, Jamaah Maulid Nabi FPI Membubarkan Diri)
(jon)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More