Hari Pertama Libur Panjang, 1.500 Orang Kunjungi TMII

Rabu, 28 Oktober 2020 - 12:59 WIB
Hari pertama libur panjang pada Rabu (28/10/2020), Taman Mini Indonesia Indah (TMII), mulai dipadati wisatawan. SINDOnews/Okto Rizki Alpino
JAKARTA - Hari pertama libur panjang pada Rabu (28/10/2020), Taman Mini Indonesia Indah (TMII), mulai dipadati wisatawan . Meski masih berada dalam kondisi pandemi COVID-19 hal itu tak menyurutkan antusias pengunjung untuk berlibur.

Kepala Bagian Humas TMII, Sahda Silalahi mengatakan, memasuki libur panjang dan cuti bersama di akhir bulan Oktober lonjakan pengunjung mulai terlihat. Untuk mengatasi hal itu pihaknya bekerja sama dengan TNI dan Polri dalam memberikan pengamanan agar para pengunjung dapat berwisata dengan nyaman.

"Sampai siang ini, jumlah pengunjung sekitar 1.500 orang," kata Sahda saat dihubungi SINDOnews.com, Rabu (28/10/2020). (Baca juga; Hari Ini Rapid Test Massal untuk Wisatawan di Puncak Dibatalkan )

Selain itu, untuk menjaga area TMII agar tetap steril dan untuk menjaga pengunjung dari ancaman COVID-19 pihaknya rutin menyemprotkan cairan disinfekatan ke seluruh area TMII. "Untuk long weekend ini tentu saja persiapan di dalam terus diakukan untuk kenyamanan, keamanan dan kesehatan pengunjung," ungkapnya.



Menurut Sahda, protokol kesehatan menjadi ketentuan yang harus ditaati semua pengunjung yang masuk ke dalam area TMII. Oleh karena itu pihaknya menyediakan tempat mencuci tangan beserta hand sanitizer. "Kita sudah memperhatikan kesiapan-kesiapan sarana protokol kesehatan menjaga area TMII," katanya.

Sahda menuturkan, nantinya para petugas di lapangan akan mengingatkan para pengunjung agar tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan. "Kita imbau secara terus menerus untuk tetap memakai masker dan menjaga kebersihan di dalam area TMII," ungkapnya.

Adapun untuk pembelian tiket masuk selain bisa dibeli di tempat juga dapat dilakukan secara online melalui web resmi ticketing.tamanmini.com. Meski demikian, dikatakan Sahda, pihaknya tidak akan menambah kapasitas pengunjung selama masih ditarapkannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Jakarta.

"Jadi tidak ada penambahan ataupun pengurangan jumlah pengunjung. Seperti anjuran pemerintah, untuk tempat rekreasi hanya 25% dari kapasitas maksimal. Kami juga menerapkan hal tersebut di TMII," tukasnya. (Baca juga; Libur Panjang, Penumpang Bus Tujuan Luar Kota Meningkat )
(wib)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More