5 Fakta TNI AL Gadungan yang Ditangkap di Monas, Pernah Menipu Warga

Senin, 30 September 2024 - 16:57 WIB
Pria ini diketahui dari Nusa Tenggara Timur (NTT) itu menyamar sebagai Perwira Rohani Lantamal VII, Kupang, di Kawasan Monas, Jakarta, Jumat (27/9/2024). Foto/Tangkapan layar
JAKARTA - Seorang anggota TNI AL gadungan berinisial JGK ditangkap oleh polisi militer di Kawasan Monas, Jakarta, Jumat (27/9/2024). Pria yang diketahui berasal dari Nusa Tenggara Timur (NTT) itu nekat menyamar sebagai Perwira Rohani Lantamal VII, Kupang.

Sosok tak bertanggung jawab itu ditangkap aparat berwenang saat pelaksanaan latihan gladi upacara HUT ke-79 TNI di kawasan Monas. JGK sendiri hadir dalam latihan tersebut sambil memakai pakaian dinas harian (PDH) TNI AL dengan pangkat Letnan Dua.

Berikut ini sejumlah fakta yang dirangkum terkait pemuda yang menjadi prajurit TNI AL gadungan tersebut.



Fakta TNI AL Gadungan di Monas



1. Pernah melakukan tindak penipuan

Berdasarkan pemeriksaan oleh pihak terkait, pria asal Nusa Tenggara Timur (NTT) itu ternyata bukan hanya mengaku sebagai prajurit TNI AL. Dalam hal ini, ia diketahui juga sering melakukan aksi penipuan.

Hal ini disampaikan Komandan Polisi Militer Angkatan Laut (Danpomal) Lantamal VII Kupang, Letkol Laut (PM) Catur Dono Wibowo. Pada satu kesempatan, ia mengungkap bahwa pelaku membeli atribut TNI AL di Pasar Turi Surabaya.

Kemudian, pelaku memakai seragam tersebut untuk melakukan penipuan hingga puluhan juta terhadap warga NTT yang berniat mendaftar TNI AL. Korbannya terbujuk akibat menjanjikan kelulusan.

"Penipuan dilakukan pelaku sekitar bulan Agustus 2024 lalu dan korban penipuan segera melaporkan penipuan tersebut kepada Pomal Lantamal VII," ucap Catur Dono kepada wartawan, Minggu (29/9/2024).
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More