Bocah 9 Tahun Nyetir Ugal-ugalan, Orang Tua Bertemu Pemilik Mobil

Selasa, 06 Agustus 2024 - 12:07 WIB
Polisi menyebutkan, orang tua dari bocah MP (9), bertemu pemilik kendaraan yang mobilnya dikendarai MP hingga berujung kecelakaan di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. Foto/SINDOnews/Ilustrasi
JAKARTA - Polisi menyebutkan, orang tua dari bocah MP (9), bertemu dengan pemilik kendaraan yang mobilnya dikendarai MP hingga berujung kecelakaan di kawasan Kemang, Mampang, Jakarta Selatan. Kedua pihak pun menghendaki persoalan tersebut diselesaikan secara damai.

"Pemilik mobil dan orang tua sudah bertemu dan sudah ada titik terang mengarah pada perdamaian," kata Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Yunita Natalia Rungkat saat dikonfirmasi, Selasa (6/8/2024).

Menurutnya, proses pertemuan di antara orang tua anak dan pemilik mobil tersebut tengah berjalan saat ini. Polisi pun tak mempersoalkan upaya damai yang hendak ditempuh kedua pihak tersebut.



"Kesepakatan damai sedang dalam proses pihak pemilik kendaraan dengan kedua orang tua (anak MP)," tuturnya.

Sebelumnya viral di media sosial adanya sebuah mobil menabrak tiang lalu lintas di kawasan Kemang, Mampang, Jakarta Selatan lantaran mobil tersebut dikendarai oleh anak usia 9 tahun, MP. Sebelum menabrak tiang, mobil yang dikendarai MP sempat menarak 5 motor dan 2 mobil.

Mobil tersebut bukanlah milik orangtuanya, kerabatnya, ataupun tetangganya. Mobil tersebut terparkir tanpa ada orang di pinggiran jalan kawasan Bangka, yang mana anak tersebut diduga tengah bermain dan masuk ke dalam mobil tersebut hingga mengendarainya.
(maf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More