Aksi 2 Maling Motor di Warnet Cilincing Terekam CCTV

Senin, 24 Agustus 2020 - 18:34 WIB
Aksi pencurian kendaraan motor terjadi di sebuah warnet di Jalan Rorotan XI, RT 03/06, Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara, terekam kamera CCTV.Foto/SINDOphoto/Ilustrasi.dok
JAKARTA - Aksi pencurian kendaraan motor terjadi di sebuah warnet di Jalan Rorotan XI, RT 03/06, Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara pada Jumat, 21 Agustus 2020 lalu terekam kamera CCTV. Satu unit motor pelanggan warnet yang terparkir berhasil dibawa kabur oleh pelaku.

Dari rekaman CCTV yang diunggah pada akun Instagram @jktinformasi, terlihat pelaku berjumlah dua orang tersebut menjalankan aksinya pada pukul 19.01 WIB. Dalam menjalankan aksinya pelaku yang mengenakan topi bertindak sebagai eksekutor, sementara pelaku lainnya menunggu di motor sambil melihat situasi.

Pemilik warnet, Khaafidh (22) mengungkapkan, aksi curanmor tersebut terjadi pada Kamis, 20 Agustus 2020 malam. Korban baru mengetahui motornya raib saat hendak pulang usai bermain internet."Yang dicuri motor pelanggan yang habis main warnet dan kita langsung cek CCTV," ujar Khaafidh kepada wartawan Senin (24/8/2020). (Baca: Bertugas Tidak Pakai Masker, Lima Anggota Polres Jakut Dihukum Push Up)

Kanit Reskrim Polsek Cilincing, AKP Bryan Wicaksono mengatakan, dari laporan tersebut petugas langsung melakukan olah TKP."Kita sudah cek TKP dan masih kita lidik sementara," ucap Bryan.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More