Pasukan Marching Band dan Karnaval Budaya Mulai Bergerak dari Monas ke Istana Merdeka
Kamis, 17 Agustus 2023 - 08:45 WIB
JAKARTA - Ratusan personel marching band dan karnaval budaya memperingati HUT ke-78 RI mulai bergerak dari Silang Monas Barat Laut ke Istana Merdeka pada Kamis (17/8/2023) pagi.
Pengamatan di lokasi pada barisan terdepan ada para personel marching band yang berasal dari Akademi Kepolisian (Akpol) dan Akademi Militer (Akmil).
Di barisan tengah terdapat sejumlah kereta kencana yang membawa sejumlah orang dengan pakaian adat.
Setelahnya di barisan belakang terdapat para pelajar yang mengenakan pakaian adat dari berbagai macam suku budaya yang ada di Indonesia.
Marching band parade tersebut mulai bergerak sejak pukul 08.12 WIB dengan membawakan lagu nasional kemerdekaan.
Parade bergerak ke arah silang Monas Barat Daya untuk keluar dari Patung Kuda Arjuna Wiwaha dan menyusuri sepanjang Jalan Medan Merdeka Barat menuju ke arah Istana Kepresidenan yang ada di Jalan Medan Merdeka Utara.
Masyarakat yang tadinya berkumpul di Monas kemudian bergerak ke arah Istana Kepresidenan yang berdekatan dengan Gedung Kantor Kemenko PMK.
Pengamatan di lokasi pada barisan terdepan ada para personel marching band yang berasal dari Akademi Kepolisian (Akpol) dan Akademi Militer (Akmil).
Di barisan tengah terdapat sejumlah kereta kencana yang membawa sejumlah orang dengan pakaian adat.
Setelahnya di barisan belakang terdapat para pelajar yang mengenakan pakaian adat dari berbagai macam suku budaya yang ada di Indonesia.
Marching band parade tersebut mulai bergerak sejak pukul 08.12 WIB dengan membawakan lagu nasional kemerdekaan.
Baca Juga
Parade bergerak ke arah silang Monas Barat Daya untuk keluar dari Patung Kuda Arjuna Wiwaha dan menyusuri sepanjang Jalan Medan Merdeka Barat menuju ke arah Istana Kepresidenan yang ada di Jalan Medan Merdeka Utara.
Masyarakat yang tadinya berkumpul di Monas kemudian bergerak ke arah Istana Kepresidenan yang berdekatan dengan Gedung Kantor Kemenko PMK.
(hab)
Lihat Juga :
tulis komentar anda