391 Titik Baca Gratis Bakal Disebar di Jakarta Barat

Selasa, 11 April 2023 - 12:20 WIB
Sudin Pusip Jakarta Barat bakal menyebar 391 titik baca gratis di wilayah hukumnya. Foto: SINDOnews/Ilustrasi
JAKARTA - Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Sudin Pusip) Jakarta Barat bakal menyebar 391 titik

“Untuk lokasinya saat ini masih kami koordinasikan dengan Pak Wali Kota, para camat dan lurah,” ujar Jazuri dikutip dalam laman resmi Pemprov DKI, Selasa (11/4/2023).

Rencananya, kata Jazuri, titik baca tersebut akan bertempat yang mudah dijangkau publik. Seperti, di puskesmas, taman kota, dan fasilitas umum lainnya.

Jazuri menjelaskan, untuk titik yang akan disebar berupa barcode yang dapat diakses melalui smartphone warga. Nantinya dengan mengakses barcode tersebut, warga bisa mengakses 200 judul buku mulai dari buku cerita anak hingga buku panduan memasak.

“Dengan adanya titik baca ini diharapkan literasi warga semkain meningkat sehingga akan tercipta SDM yang lebih berkualitas,” pungkasnya.
(mhd)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More