Penculikan Anak Berkedok Badut Digagalkan Warga di Kembangan

Sabtu, 08 April 2023 - 16:35 WIB
Kedua pelaku terduga upaya penculikan anak di Kembangan, Jakarta Barat, diamankan warga Jumat (7/4/2023) malam. Foto: Tangkapan Layar
JAKARTA - Upaya penculikan anak berhasil digagalkan warga Kembangan, Jakarta Barat, Jumat (7/4/2023) malam. Pelaku yang berkedok pengamen badut, sempat dihakimi massa.

Dalam aksinya, pelaku wanita bekerja sama dengan seorang pria yang menyamar menjadi badut. Video terduga penculik yang ditangkap warga pun viral di media sosial (Medsos).

Video itu pertama kali diunggah oleh akun Instagram @infojoglo yang kemudian di-repost oleh aku @Jakartabarat24jam.



"Nyamar jadi badut, terduga percobaan penculikan anak keciduk warga joglo Jakbar (Jakarta Barat)," tulis keterangan video.



Dalam keterangan video disebutkan peristiwa itu terjadi di kawasan Al Mubarok, Joglo, Kembangan, Jakarta Barat. Dalam video yang beredar itu tampak seorang wanita mengamuk saat ditanyai warga.

"Dalam aksinya pelaku bekerja sama dengan seorang pria dan berpura-pura menjadi Badut, diduga utk menarik simpati anak kecil, namun terekam camera CCTV," tulisnya.

"Info dari warga di lokasi kejadian, salah seorang terduga pelaku yang berjenis kelamin laki-laki sempat dihajar oleh warga. Menurut warga, kedua pelaku telah diserahkan ke polisi," tulis @Jakartabarat24jam.

Kapolsek Kembangan Kompol Ubaidillah mengaku belum mengetahui informasi kejadian percobaan penculikan anak tersebut.

"Terima kasih infonya, kami cek dan tanyakan dulu ya. Perkembangan nanti kita kasih tahu ya," katanya singkat kepada MNC Portal Indonesia.
(thm)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More