Senin, DPRD Akan Bahas Evaluasi RAPBD DKI
A
A
A
JAKARTA - DPRD segera menjadwalkan waktu dengan tim anggaran pemerintah daerah (TAPD) Provinsi DKI Jakarta untuk membahas evaluasi RAPBD 2015 yang dilakukan Kemendagri.
"Iya hari ini mau rapim (rapat pimpinan) bamus (badan musyawarah) untuk membahas soal itu (evaluasi Kemendagri)," ujar Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang juga selaku Ketua Badan Anggaran DPRD DKI Jakarta M Taufik saat dihubungi Sindonews, Jumat (13/3/2015).
Menurut Taufik sepertinya rapat evaluasi akan dilakukan mulai hari Senin mendatang. Namun ini masih menunggu keputusan dalam rapim bamus hari ini.
"Iya kayanya begitu (hari Senin) dimulai rapat bersama-sama soal evaluasi," tandasnya.
Sekretaris Dewan DPRD DKI Jakarta, Sotar Harahap ditemui di Gedung DPRD DKI Jakarta mengakui akan diadakan rapat Bamus terkait penyusunan jadwal rapat evaluasi Kemendagri tersebut. "Iya ada rapat tapi belum datang, paling jam 11 mulai kali," tukasnya.
"Iya hari ini mau rapim (rapat pimpinan) bamus (badan musyawarah) untuk membahas soal itu (evaluasi Kemendagri)," ujar Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang juga selaku Ketua Badan Anggaran DPRD DKI Jakarta M Taufik saat dihubungi Sindonews, Jumat (13/3/2015).
Menurut Taufik sepertinya rapat evaluasi akan dilakukan mulai hari Senin mendatang. Namun ini masih menunggu keputusan dalam rapim bamus hari ini.
"Iya kayanya begitu (hari Senin) dimulai rapat bersama-sama soal evaluasi," tandasnya.
Sekretaris Dewan DPRD DKI Jakarta, Sotar Harahap ditemui di Gedung DPRD DKI Jakarta mengakui akan diadakan rapat Bamus terkait penyusunan jadwal rapat evaluasi Kemendagri tersebut. "Iya ada rapat tapi belum datang, paling jam 11 mulai kali," tukasnya.
(ysw)