APBD 2015 Ditargetkan Diketok 8 Januari 2015

Selasa, 09 Desember 2014 - 14:33 WIB
APBD 2015 Ditargetkan Diketok 8 Januari 2015
APBD 2015 Ditargetkan Diketok 8 Januari 2015
A A A
JAKARTA - Pemprov DKI menegaskan kalau DPRD DKI akan bekerjasama memperketat anggaran dalam pembahasan APBD 2015 ini.

Rencananya pembahasan APBD 2015 ini akan dimulai besok hingga saat pengesahan yaitu pada tanggal 8 Januari 2015.

"Mulai dari KUA-PPAS hingga nanti pengesahan," ujar Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Provinsi DKI Jakarta, Heru Budi Hartono saat ditemui usai Rapat Badan Musyawarah DPRD DKI Jakarta di Gedung DPRD DKI Lantai 3, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (9/12/2014).

Menurut mantan Wali Kota Jakarta Utara itu, pihaknya optimis pada tanggal 8 Januari 2015, APBD 2015 dapat disahkan.

"Enggak lah saya kan kerja setiap hari. Jadi mudah-mudahan masing-masing eksekutif dan legislatif bisa menepati jadwal ini, jadi bisa ketuk palu," pungkasnya.

Dalam Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS), DKI menargetkan Rp76,9 triliun atau meningkat dari APBD tahun anggaran 2014 senilai 72,9 triliun, namun anggaran sendiri masih berubah-ubah.

"Masih berubah-berubah (anggaran total), ya mungkin bisa Rp76,9 triliun, bisa kurang bisa lebih," tandasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6641 seconds (0.1#10.140)