Dinkes Depok kirim tim ke Bojongsari

Kamis, 03 April 2014 - 17:19 WIB
Dinkes Depok kirim tim ke Bojongsari
Dinkes Depok kirim tim ke Bojongsari
A A A
Sindonews.com - Merebaknya kasus penyakit Chikungunya yang menjangkiti ratusan warga di RT02/08, Kelurahan Bojongsari, selama satu bulan terakhir baru diketahui Dinas Kesehatan (Dinkes) Depok.

Dinkes Depok langsung mengirim tim untuk menyelidiki kasus ini sekaligus mencari cara mencegah penyebarannya.

Kabid Pengendalian, Pencegahan Penyakit, dan Penyehatan Lingkungan Dinkes Depok, Rani Martina mengaku sudah mengetahui soal wabah penyakit tersebut. Kemarin, dirinya mengklaim telah menurunkan tim ke lapangan.

“Kita sudah turunkan tim kemarin untuk mencari tahu kronologi penyebaran penyakit itu,” kata dia ketika dihubungi, Kamis (3/4/2014).

Langkah selanjutnya, pihaknya akan mencari tahu penyakit itu ditularkan darimana dan berapa jumlah yang terkena. Hal itu sesuai dengan Standard Operational Procedure (SOP) yang ada.
Karena itu, hingga saat ini mereka masih melakukan koordinasi dengan puskesmas-puskesmas.

“Kami harus mengecek semuanya sesui dengan SOP,” kata Rani.

Dari rekap awal tim yang turun ke lapangan, kata dia, warga yang masih sakit Chikungunya ada sekira 10 orang.

Selain itu, ada juga beberapa orang yang memiliki gejala penyakit lain, seperti kaki gajah.

“Baru itu yang kami temukan dan sekarang kami masih melakukan pengendalian,” tutupnya.

Baca juga:
Ratusan warga Depok terjangkit Chikungnuya
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7184 seconds (0.1#10.140)